SOLOPOS.COM - Seorang karyawan menyajikan pesanan bakmi di warung Bakmi Jombor yang terletak di Jalan Magelang km 6,5, Jombor Lor, Kelurahan Sinduaji, Kecamatan Melati, Kabupaten, Sleman, DIY, Senin (7/2/2022) malam. (Tri Rahayu/Solopos)

Banner Ekspedisi Pendidikan

Solopos.com, JOGJA — Saat jalan-jalan malam di wilayah Daerah Istimera Yogyakara (DIY) jangan lupa lewat di bawah jalan layang, tepatnya di Jalan Magelang Km 6,5, Jombor Lor, Kelurahan Sinduaji, Kecamatan Melati, Kabupaten Sleman.

Promosi Mudah dan Praktis, Nasabah Bisa Bayar Zakat dan Sedekah Lewat BRImo

Di jalan itu terdapat kuliner malam yang khas dan berdiri sejak 1986 yang dikenal dengan Warung Bakmi Jombor.

Deretan mobil dengan pelat nomor dari berbagai kota berhenti di pinggir jalan itu untuk menikmati kuliner malam. Saat Tim Ekspedisi Pendidikan 2022 harus mencari parkir agak jauh agar bisa berhenti di lokasi. Tim berjalan sejauh 50 meter baru sampai di warung bakmi yang dirintis Hj. Suratini sejak 1986.

Warung ini menyajikan delapan menu masakan, yakni bakmi goreng, nasi goreng, magelangan, rica-rica ayam, bakmi godok, nasi godok, cap cay, dan rica-rica entok. Selain itu, aneka minuman juga disajikan di warung ini, seperti teh poci, jahe geprek, wedang tape, wedang jeruk, wedang uwuh, kopi, kopi joss, dan teh.

Baca Juga: Ekspedisi Pendidikan 2022: Memotret Inovasi di Tengah Badai Pandemi

Tim Ekspedisi Pendidikan 2022 mencoba mencicipi bakmi godok dan bakmi goreng. Ternyata satu porsi bakmi godok atau bakmi goreng itu cukup banyak.

“Mestinya satu porsi untuk dua orang. Untuk anak-anak muda pas. Rasanya enak, gurih, bakminya empuk, dan tidak amis. Kalau bakmi lainnya kadang kurang empuk dan masih ada bau amis,” ujar anggota Tim Ekspedisi Pendidikan 2022, Mustofa.

Kini, warung itu dikelola Ambarini yang tidak lain anak dari pendiri warung, Suratini. Ambarini, 50, berkisah tentang perjalanan warung itu saat berbincang dengan Tim Ekspedisi Pendidikan 2022, Senin (7/2/2022) malam.

Ambarini menceritakan awalnya Suratini bekerja di pabrik pemintalan kain mori dan suaminya, Kawit Widiharjono, merupakan pegawai PJKA. Menjelang pensiun, kata dia, sepasang suami istri itu mencoba membuka warung bakmi.

Baca Juga: Mantap! 25 Lulusan ITS PKU Muhammadiyah Solo Bekerja di Jepang

“Awalnya ya sepi karena jalur depan warung ini satu arah. Lama-lama warung ini menjadi ramai sampai sekarang. Kami menjaga kualitas rasa bakmi warisan ibu dan bapak ini. Bumbunya apa ya? Ya biasa saja. Kami menyajikan bakmi dengan daging ayam atau daging entok. Soal rasa itu, beda tangan beda rasa. Dulu ada dokter dari Semarang itu kalau pesan bakmi khusus dimasak bapak. Katanya hasil masakan tangan bapak lebih enak,” ujar Ambarini.

Suratini dan Kawit Widiharjono sudah meninggal dunia. Warung diteruskan keluarga. Warung itu memiliki sembilan orang karyawan. Warung buka mulai pukul 17.00 WIB hingga pukul 02.00 WIB.

“Pelanggan yang datang banyak mulai dari Jakarta, Bandung, Sumsel, Kalimatan, Makasar. Mereka mengetahui warung kami dari media sosial. Untuk harga terjangkau hanya Rp22.000 per porsi. Kalau ditambah dengan daging harganya menjadi Rp35.000 per porsi,” jelasnya.

Baca Juga: Wow! Ada Kentungan dan Kaligrafi Buatan 1930-an di SD DJI Solo

Ekspedisi Pendidikan 2022 merupakan ekspedisi kelima yang digelar Solopos Media Group (SMG) dalam setahun terakhir. Dalam ekspedisi yang mengusung tema “Inspirasi dari Inovasi Karya Anak Bangsa” ini, Solopos menerjunkan satu tim yang terdiri atas empat orang.

Tim tersebut akan menjelajah sejumlah kota untuk memotret inovasi yang lahir dari insan pendidikan di Indonesia. Perjalanan akan dimulai dari Solo, Jogja, Jakarta, Surabaya, dan kembali ke Solo.

Kegiatan yang didukung oleh Epson, Institut Teknologi 10 Nopember Surabaya (ITS), Universitas Terbuka (UT), Institut Sains dan Kesehatan (ITS) PKU Muhammadiyah, Yayasan Pendidikan Djamaatul Ikhwan, dan BMW Astra diharapkan mampu memberi inspirasi kepada insan pendidikan di Tanah Air untuk terus berkarya untuk negeri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya