SOLOPOS.COM - Ketua DPRD Karanganyar, Bagus Selo. (Candra Mantovani/Solopos)

Solopos.com, KARANGANYAR - Ketua DPRD Karanganyar, Bagus Selo, menanggapi kesalahpahaman yang mencuat di sosial media terkait statemennya yang membahas kebutuhan pupuk di Karanganyar. Dia menegaskan hanya sebatas mengimbau terkait pola tanam dan tidak ada tujuan untuk menuduh pihak petani.

Hal tersebut disampaikan oleh Bagus Selo kepada Solopos.com, Jumat (20/11/2020). Dia hanya sebatas mengimbau agar petani mematuhi petunjuk aturan dari Pemkab Karanganyar dalam menggunakan pupuk. Sehingga, pemahaman terkait menuding petani yang tersebar di media sosial ditampiknya.

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

Alhamdulillah, 150 RTLH Sukoharjo Segera Direhab Pakai Bantuan Bank Jateng Rp2,25 Miliar

Ekspedisi Mudik 2024

“Statemen saya sebelumnya itu sebenarnya hanya sebatas mengimbau saja. Tidak ada maksud sama sekali untuk menuding petani. Lebih detailnya tidak hanya pupuk saja, tapi saya juga mengimbau pola tanam yang bagus sesuai petunjuk Pemkab Karanganyar seperti diselingi palawija juga. Jadi yang tersebar di sosial media itu tidak benar,” ungkap dia.

Dia juga mengimbau kepada Dinas Pertanian Karanganyar agar lebih menggiatkan penyuluh untuk memberikan edukasi pola tanam. Sehingga, dapat membantu kerja petani dalam menggarap sawah.

Wah..Kendaraan Pasukan Elite TNI Konvoi dan Berhenti di Depan Markas FPI Sambil Bunyikan Sirine, Ada Apa?

“Saya juga minta kepada dinas terkait untuk lebih menggiatkan penyuluh untuk mengedukasi soal pola tanam yang baik bagaimana,” imbuh dia.

Terkait kekurangan pupuk, Bagus menjelaskan, sesuai janji Menteri Pertanian saat berkunjung ke Karanganyar, kebutuhan pupuk di Karanganyar akan dicukupi oleh Kementerian Pertanian. “Soal pupuk kemarin Menteri Pertanian sudah datang dan akan dipenuhi kebutuhannya,” terang dia.

Revitalisasi Pasar Kota Sragen: Lahan PG Mojo Masuk Radar Pemkab Untuk Lokasi Pasar Darurat

Seperti yang diberitakan sebelumnya, Kabupaten Karanganyar mendapatkan tambahan kuota pupuk dari Kementerian Pertanian sebanyak 5.000 ton. Menurut Kepala Dispertan PP Karanganyar, Siti Maisyaroh, adanya tambahan stok pupuk dapat mencukupi kebutuhan petani untuk musim tanam periode saat ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya