SOLOPOS.COM - Ilustrasi. Charger HP yang benar. (Carisinyal.com)

Solopos.com, SOLO — Baterai handphone atau HP merupakan komponen vital pada perangkat gawai. Sehingga cara charger HP yang benar bisa membuat baterai lebih awet.

Karena jika baterai HP bermasalah, tentu aktivitas harian bakal terganggu. Hal ini mengingat smartphone sudah menjadi perangkat pendukung penting.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Untuk itu agar daya baterai tidak cepat habis dan usia baterai lebih lama. Berikut cara charger HP yang benar dikutip dari Carisinyal.com dan Hallogsm.com.

Gunakan charger original

Jangan gunakan charger yang bukan aslinya atau abal-abal, karena jika tetap digunakan proses pengisian daya tidak maksimal. Baterai cepat ngedrop, karena setiap HP Android memiliki batas maksimum pengisian daya yang sudah disesuaikan dengan charger bawaaanya.

Hindari gunakan power bank

Power bank sebaiknya digunakan jika HP Android Anda kehabisan daya baterai namun tidak ada stop kontak atau aliran listrik. Karena arus listrik yang dialirkan power bank sering kali tidak stabil. Jadi charger HP yang benar gunakan charger asli.

Baca juga: HP Huawei Terbaru, Nova 10 Series Meluncur di China

Tidak sampai 100%

Ada yang mengatakan jika baterai tak terisi penuh dan langsung dicabut, maka akan menurunkan kinerja baterai. Padahal ngecas HP yang paling ideal justru bukan saat penuh atau 100% tetapi sekitar 80% saja.

Sebelum daya habis

Cara charger HP yang benar adalah saat daya HP tidak benar-benar habis. Artinya, ketika daya baterai kisaran 30% – 40%, saat tepat mengisi daya HP.

Matikan HP

Salah satu cara charger HP yang benar adalah dengan mematikan HP tersebut. Memang tidak terlalu salah ketika mengisi baterai saat HP menyala. Hanya saja akan lebih baik ngecas HP dalam keadaan HP mati.

 Kontras layar HP

Jika terpaksa Anda mengisi daya baterai HP dalam keadaan menyala, sebaiknya kontras layar HP tidak tinggi. Karena kontras layar adalah faktor utama yang membuat baterai cepat habis.

Baca juga: Rekomendasi Smart TV Harga Rp1 Jutaan, Pilih Yang Mana?

Hindari port USB PC/Laptop

Mengisi daya lewat port USB laptop atau komputer cenderung lambat mengingat arus yang masuk biasanya hanya 0,5 A saja. Jadi charger HP yang benar ke stop kontak langsung.

Lepas casing HP

Jika HP yang Anda miliki memakai casing, sebaiknya ketika saat charger lepaslah casing-nya. Agar pembuangan hawa panas saat sedang pengisian bisa dilepas.

Isi daya pagi hari

Charger HP yang benar sebaiknya dilakukan saat pagi sebelum berangkat kerja atau berkativitas. Kendati mengisi daya pada malam hari tidak masalah karena smartphone terbaru dilengkapi pemutus pengisian saat baterai penuh.

Jangan main gim 



Menunggu proses pengisian baterai hingga terisi penuh itu terkadang bikin Anda bosan. Apalagi yang punya hobi main gim di HP. Ingat terlalu sering bermian game online sambil isi daya HP, bisa memperpendek usia baterai dan cepat bocor.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya