SOLOPOS.COM - Taksi-taksi terendam air saat gelombang pasang akibat Badai Sandy merendam Hoboken, New Jersey, Selasa (30/10/2012) waktu setempat. (news.yahoo.com)

Taksi-taksi terendam air saat gelombang pasang akibat Badai Sandy merendam Hoboken, New Jersey, Selasa (30/10/2012) waktu setempat. (news.yahoo.com)

NEW YORK – Badai Sandy telah membawa gelombang pasang memasuki pusat Kota New York di Manhattan, hingga sejauh 35 meter.

Promosi Apresiasi dan Berdayakan AgenBRILink, BRI Bagikan Hadiah Mobil serta Emas

Menurut Dinas Cuaca Nasional, jarak itu lebih jauh dibanding rekor sebelumnya akibat Badai Donna pada 1960 yang sejauh 25 meter.

Badai Sandy juga telah memaksa pihak berwenang New York City menunda parade tradisional Halloween, yang semula ditetapkan akan berlangsung pada Rabu (31/10/2012) malam di waktu setempat di Greenwich Village. Badai juga mengancam pelaksanaan agenda tahunan marathon New York City pada Minggu (4/11/2012) waktu setempat.

Pusat Kota Manhattan gelap gulita saat gelombang air laut menyapu dan membanjiri gardu pemasok listrik Consolidated Edison, Selasa (30/10/2012) waktu setempat. Di pusat New York, setidaknya 25.000 pelanggan tak mendapatkan pasokan listrik.

Sebelumnya, api telah menghancurkan lingkungan Breezy Point di Distrik Queens, New York, menghanguskan 110 rumah dan merusak 20 lainnya. Hebatnya, tidak ada korban jiwa yang dilaporkan dalam kebakaran yang terjadi di tengah banjir itu.

“Untuk menggambarkannya, ini seperti gambar-gambar yang kita lihat tentang akhir Perang Dunia II. Saya tidak melebih-lebihkannya,” kata Walikota New York, Michael Bloomberg, setelah berkeliling meninjau seluruh kota.

Seluruh rumah sakit ditutup, memaksa evakuasi para pasien. Di beberapa bagian kota yang lebih rendah, seperti stasiun-stasiun kereta bawah tanah dan lokasi sekitar Ground Zero, sepenuhnya tertutup air.

“Saya beruntung memiliki gas sehingga bisa membuat air panas Tapi ada tidak ada pemanas ruangan dan saya kedinginan,” kata Thea Lucas, 87, yang tinggal sendirian di Lower East Side, sebuah kawasan elite di Manhattan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya