SOLOPOS.COM - Anggota Polsek Imogiri memasang garis polisi di jalan yang amblas sebelum jembatan Barongan, Garjoyo, Imogiri, Rabu (29/11/2017). (Harian Jogja/Herlambang Jati Kusumo)

Ruas jalan sebelum jembatan Barongan, di Garjoyo, Imogiri amblas, Rabu (29/11/2017)

Harianjogja.com, BANTUL–Ruas jalan sebelum jembatan Barongan, di Garjoyo, Imogiri amblas, Rabu (29/11/2017). Amblasnya jalan tersebut menyebabkan, jalan hanya dapat dilalui kendaraan roda dua dan pejalan kaki.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Baca juga : BADAI CEMPAKA : Sudah Delapan Jembatan di Bantul yang Lenyap Diterjang Banjir

Menurut salah satu warga Garjoyo, Bagong mengatakan kejadian tersebut terjadi siang hari. “Jalannya retak udah dari kemarin, saat hujan tidak berhenti, tapi amblas baru tadi siang sekitar jam 12.30,” ujarnya, Rabu.

Dikatakan olehnya saat kejadian jalan hancur tersebut tidak ada masyarakat yang melintas, sehingga tidak menimbulkan korban jiwa maupun luka. Amblasnya jalan sendiri sekitar 2×2 meter.

Menurut anggota lantas Polsek Imogiri, Aiptu Sutotok sementara untuk akses kendaraan roda empat atau kendaraan besar lainnya yang melewati jembatan Barongan di alihkan.

Dikatakan olehnya amblasnya jalan tersebut sudah terjadi dua kali ini selama kurang lebih lima tahun yang lalu. Pihak Polsek Imogiri juga sudah memasang garis polisi.

Selain di daerah Garjoyo, kerusakan jalan juga terjadi di Jogongan, Sriharjo, Imogiri sehingga warga yang melintasi jalan tersebut harus lebih berhati-hati.

Menurut staff Bina Marga, Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPUPKP) Bantul, Ridwan pihaknya sedang melakukan identifikasi jembatan dan jalan yang terdampak akibat banjir.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya