SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, MADIUN – Persis Solo menghadapi tantangan Persiba Balikpapan dalam lanjutan Liga 2 Indonesia. Pada babak pertama, Persis tertinggal 0-1 dari sang tamu.

Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Wilis, Madiun, Selasa (27/8/2019) sore WIB, Persis mencoba menyerang sejak awal. Namun, usaha mereka kerap patah di lini pertahanan Persiba. Persiba juga memberikan perlawanan ketat dengan kerap mengancam gawang Persis.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Persis mendapat peluang di menit ke-19. Tendangan bebas Hapidin masih bisa diamankan kiper Persiba, Riki Pambudi. Sementara Persiba mengancam lewat tembakan Ismail Haris yang masih melambung.

Pada menit ke-25, Persis kembali mengancam. Okky Derry mendapat bola liar di depan kotak penalti lawan. Dia lantas melepaskan tembakan keras namun masih bisa ditepis oleh Riki Pambudi.

Persis justru kecolongan pada menit ke-38. Persiba mampu membobol gawang Persis lewat Reza Saputra. Reza mendapat umpan matang dari Ismail Haris dan membuar dirinya lepas dari kawalan bek Persis. Reza pun dengan mudah menceploskan bola ke gawang.

Persiba nyaris mencetak gol lagi pada menit ke-41. Beny Okto mendapat peluang apik di kotak penalti. Tinggal berhadapan dengan kiper, sepakan Beny masih melambung. Hingga babak pertama usai, skor 0-1 untuk Persiba tetap bertahan.

Susunan pemain

Persis Solo: Sendri Johansyah, Andre Oriza, Jodi Kustiawan, Vandy Prayogo, Dedi CP, Dwi Cahyono, Hapidin, Iman Budi, Oke Derry, Susanto, Ugik Sugiyanto

Persiba Balikpapan: Riki Pambudi, Ngurah Wahyu, Andre Putra, Imam Mahmudi, Irsan Rahman, Bryan Cesar, Moh. Said, Reza Saputra, Riza Alfin, Beni Oktovianto, Ismail Haris

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya