SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Dok)

Harianjogja.com, JAKARTA – PSIS Semarang mengusung target menang saat menjamu PSGC Ciamis dalam putaran kedua grup babak 8 Besar Divisi Utama 2014 di Stadion Jatidiri, Sabtu sore (18/10/2014).

Mahesa Jenar alias Panzer Biru berambisi untuk meraup poin penuh di kandang demi mengamankan posisi ke babak 4 Besar Divisi Utama.

Promosi Uniknya Piala Asia 1964: Israel Juara lalu Didepak Keluar dari AFC

PSIS kehilangan 2 angka di kandang saat menjamu PSS Sleman, tetapi sukses mencuri poin di kandang Persiwa Wamena, dan menang di kandang Laskar Galuh.

Panser Biru kini berada di peringkat dua klasemen sementara dengan 5 angka, di bawah PSS Sleman yang mengemas 7 poin.

Namun, kali ini tombak andalan Mahesa Jenar Ronald Fagundez disuspend alias terkena larangan bermain.

Sebaliknya, Laskar Galuh PSGC Ciamis sudah pasti mengusungkan balas dendam karena ditundukkan di kandang oleh Mahesa Jenar dalam laga pamungkas putaran pertama grup.

PSGC kini berada di peringkat tiga dengan nilai 3 dari sekali menang dan dua kali kalah. Jika mampu menundukkan PSIS, Laskar Galuh mengambil alih posisi Mahesa Jenar di peringkat kedua grup.

Head to Head PSIS-PSGC:

12/10/2014 Divisi Utama 2014 PSGC-PSIS 2-4

Tiga Laga Terakhir PSIS:

12/10/2014 Divisi Utama 2014 PSGC-PSIS 2-4

8/10/2014 Divisi Utama 2014 Persiwa Wamena-PSIS 1-1

4/10/2014 Divisi Utama 2014 PSIS-PSS Sleman 2-2

Tiga Laga Terakhir PSGC:

12/10/2014 Divisi Utama 2014 PSGC-PSIS 2-4

8/10/2014 Divisi Utama 2014 PSS Sleman-PSGC 2-0

4/10/2014 Divisi Utama 2014 PSGC-Persiwa Wamena 2-0

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya