SOLOPOS.COM - Akun Instagram Solo Den Ayu kosong (Instagram @solodenayu)

Warganet lega setelah mendengar kabar batalnya rencana Ayu Ting Ting membuka toko kue di Solo.

Solopos.com, SOLO – Beberapa waktu lalu pedangdut Ayu Ting Ting dikabarkan bakal membuka toko kue kekinian di Kota Solo, Jawa Tengah, yang diberi nama Solo Den Ayu. Kabar itu diketahui dari munculnya akun Instagram @solodenayu, Juni 2017. Sayangnya, kabar tersebut mendapat respons negatif dari warganet.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Mereka beramai-ramai memboikot bisnis kue kekinian tersebut. Menanggapi hal itu, pengelola akun @solodenayu mengaku batal membuka bisnis. Hal itu diketahui dari capture komentar @solodenayu terkait rencana bisnis kue kekinian yang diunggah akun Instagram gosip, @igtainmnet, Sabtu (29/7/2017). “Maaf kami tidak jadi buka di Solo,” tulis @solodenayu.

Kabar batalnya pembukaan toko kue Solo Den Ayu (Instagram @igtainment)

Kabar batalnya pembukaan toko kue Solo Den Ayu (Instagram @igtainment)

Unggahan itu kembali dibanjiri komentar warganet. Mereka malah senang mendengar kabar tersebut. Sebab, mereka tak rela Ayu membuka bisnis di Kota Solo yang penduduknya dikenal santun. “Enggak ikhlas gw kalau kue namanya Solo Den Ayu. Enggak pantes rasanya. Masak nama Solo dipakai sama dia. Orang kelakuannya aja kayak gitu. Udah lo buka di Depok aja. Diem jangan ke mana-mana,” komentar @nadyaaji22.

“Katanya artis terbanyak followers-nya. Masak enggak jadi buka toko kuenya. Padahal katanya banyak fans-nya. Banyak fans apa haters? Jangan sombong dengan followers banyak belum tentu followers itu fans-mu, bisa jadi lapak kamu cuma buat jualan atau haters,” sambung @mrs_dwiagus.

“Belum buka sudah diboikot. Kalau pindah kota emang bakal diterima? Kasihan ya,” sambung @lindaayu.

“Solo orangnya ayu-ayu. Tapi bukan kayak Ayu Ting Ting. Bye emang enak enggak jadi buka udah keburu diboikot duluan,” lanjut @zii_zaski.

Sementara itu, akun @solodenayu yang beberapa lalu mengunggah iklan lowongan pekerjaan juga sudah tidak aktif. Semua unggahan di akun tersebut bahkan sudah dihapus. Seperti diketahui, kontroversi Solo Den Ayu terjadi lantaran warganet menduga brand ambassador produk tersebut adalah Ayu Ting Ting.

Sayangnya, meski belum diketahui secara pasti, warganet sudah melontarkan berbagai komentar negatif. Mereka menuding Ayu meniru bisnis kuliner yang digeluti pesinetron Jessica Mila, Solo Pluffy. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya