SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, BATANG</strong> – Keterbatasan kapasitas Stadion M. Sarengat, Kasepuhan, Batang, membuat panitia pelaksana (panpel) pertandingan <a href="http://bola.solopos.com/read/20180927/499/942319/hadapi-persibat-batang-persis-solo-tak-diperkuat-rudiyana">Persibat Batang</a> hanya memberi jatah 500 lembar tiket kepada suporter Persis Solo.</p><p>Kedua tim akan terlibat duel di laga ke-19 Liga 2 Wilayah Barat di stadion berkapasitas 15.000 penonton itu pada Sabtu (29/9/2018) sore WIB. Bagi kedua tim, laga ini menjadi partai krusial. <a href="http://bola.solopos.com/read/20180718/499/928694/tandang-ke-karawang-pasoepati-antisipasi-gesekan-di-semarang">Persis Solo</a> harus bekerja keras untuk mempertahankan posisi di empat besar klasemen Liga 2 Wilayah Barat. Laskar Sambernyawa pantang kalah di empat laga sisa jika tidak ingin terpeleset yang berdampak hilangnya peluang melaju ke babak delapan besar Liga 2.</p><p>Meski menghuni peringkat 17 dengan raihan 22 poin, Persibat Batang tetap berpeluang lolos ke babak delapan besar. Apalagi, Laskar Alas Roban, julukan Persibat Batang, masih menyimpan satu pertandingan yang belum dimainkan. Persibat Batang juga punya motivasi kuat untuk membalas kekalahan 1-2 dari Persis Solo di pertemuan pertama di Stadion Manahan.</p><p>Dukungan dari suporter akan menambah semangat para penggawa Persis Solo. Namun, dukungan suporter Persis Solo dipastikan tidak akan melimpah. Ini lantaran panpel Persibat Batang hanya memberi jatah 500 lembar tiket kepada suporter Persis Solo.</p><p>"Stadion M. Sarengat itu terbilang kecil. Persibat Batang sendiri punya empat kelompok suporter. Karena keterbatasan kapasitas stadion itu, kami hanya diberi jatah 500 lembar tiket," jelas Presiden <a href="http://bola.solopos.com/read/20180508/499/915144/pasoepati-godok-deklarasi-damai-dengan-bcs">Pasoepati</a> Aulia Haryo Suryo saat berbincang dengan <em>Solopos.com,</em> Kamis (27/9/2018).</p><p>Rombongan suporter Persis Solo bakal berangkat ke Batang pada Sabtu pagi. Mereka berkumpul di halaman Sekretariat Pasoepati di Jl. Ahmad Yani No. 81, Solo, tepatnya tak jauh dari Pasar Mebel Gilingan. Rio, sapaan akrab Aulia, berharap rombongan Pasoepati tidak ada yang berangkat ke Batang dengan mengendarai sepeda motor.</p><p>"Jaraknya cukup jauh [sekitar 190 km]. Jalur itu juga rawan terjadi kecelakaan lalu lintas," papar Rio.</p><p>Selama berada di perjalanan, Rio juga meminta suporter bisa tertib berlalu lintas. Ia juga mengimbau suporter untuk menjaga ketertiban di dalam maupun luar stadion guna mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan. "Yang tak kalah penting, jangan lagi ada nyanyian rasis. Hal itu bisa memicu keributan antarsuporter," ucap Rio.&nbsp;</p>

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya