SOLOPOS.COM - ilustrasu Masker. (Freepik.com) Masker adalah salah satu barang yang mendapat fasilitas pajak impor.

Solopos.com, SOLO — Persebaran kasus positif Covid-19 di Indonesia per 15 Juli 2020 mencapai lebih dari 80.000. Kasus tersebut tersebar di 463 kota/kabupaten di 34 provinsi. Itu artinya, pandemi Covid-19 belum berakhir.

"Kasus konfirmasi positif Covid-19 tambahan yang kita dapatkan 1.522 sehingga total menjadi 80.094 orang," ungkap juru bicara penanganan Covid-19, dr Achmad Yurianto, melalui akun Youtube BNPB pada Rabu (15/7/2020).

Promosi BRI Group Buka Pendaftaran Mudik Asyik Bersama BUMN 2024 untuk 6.441 Orang

Dengan penambahan jumlah kasus tersebut, masyarakat harus peduli dengan mematuhi protokol kesehatan yang sudah ditetapkan supaya tidak terinfeksi virus corona.

Ini Situs Belanja Online Terfavorit Masyarakat Indonesia, Cowok Punya Pilihan Sendiri

Berikut merupakan 5 kesalahan yang dapat berisiko terinveksi virus corona. Jika ingin keluar rumah perhatikan beberapa hal di bawah ini.

Tidak Menggunakan Masker dan Hand Sanitizer

Mekipun keluar rumahnya hanya ke toko kelontong tetangga, Anda tetap harus menggunakan masker di setiap kali keluar rumah. Karena hingga kini, belum diketahui berapa lama virus corona bertahan di udara dan Anda pun tidak tahu dengan siapa Anda bertemu di jalan. Jika keluar rumah, disarankan untuk selalu membawa hand sanitizer yang berbahan dasar alkohol.

Menganggap Virus Sudah Menghilang

Wajib untuk dipahami meskipun pembatasan berskala besar (PSBB) sudah dilonggarkan, bukan berarti virus corona sudah menghilang atau sudah tidak mengancam kesehatan manusia.

Gibran Cawali Dari PDIP, Kota Solo Berpeluang Besar Kembali Dipimpin Warga Wilayah Utara

Oleh karena itu, hal penting yang harus dilakukan ialah dengan mematuhi protokol kesehatan dengan jaga jarak dan melakukan berbagai tindakan pencegahan yang diperlukan setiap keluar rumah.

Berbelanja di Mall Secara Berlebihan

Sektor ekonomi di dunia sedang mengalami keterpurukan karena pandemi Covid-19, begitu juga di Indonesia. Jika Anda tergoda untuk membeli semua daftar keinginan anda, untuk sekarang lebih baik Anda belajar untuk bersabar dan menahan diri.

Pada masa pandemi ini, seharusnya yang menjadi prioritas utama ialah finansial, sehingga dapat digunakan untuk biaya kesehatan. Hal ini diatur dengan cara membatasi untuk membeli sesuatu yang hanya bersifat menyenangkan pada setiap bulannya, dengan cara mengingat pengeluaran utama Anda yang lainnya.

Tidak Hati-hati Saat Menyentuh Benda

Ketika PSBB dilonggarkan banyak masyarakat yang keluar rumah dan melakukan aktifitas seperti biasa dengan tidak mewaspadai virus corona. Pada saat ini kita harus lebih berhati-hati ketika menyentuh benda apapun dan berhati-hati saat melakukan kontak langsung dengan orang lain di tempat umum.

Tidak Update Berita Covid-19

Dapat dipahami jika melihat berita tentang peningkatan jumlah positif kasus virus corona dan meningkatnya angka kematian dapat mengangu mental sehingga membuat tertekan.

Pilkada Solo: Gibran-Teguh ke Semarang Siang Ini Jemput Rekomendasi PDIP

Namun, penting untuk melakukan update kabar mengenai panduan terkini di tengah pandemi Covid-19. Selain itu, kita harus mengetahui wilayah mana yang menjadi tempat penularan yang tertinggi. Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk meluangkan waktu dengan membaca berita terbaru mengenai virus corona.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya