SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JOGJA — Aksi pencurian disertai perusakan kembali terjadi di Kota Jogja, Rabu (9/1).
Ini menambah daftar panjang tindak kriminal pada awal 2013.

Sementara seluruh pelaku belum satu pun yang dapat teridentifikasi. Sehari setelah aksi pencurian di  toko kain Mac Mohan Jalan Solo, kini giliran CV Bio Industri di Jl Sidikan 94 RT 34 RW 15, Tegalturi, Pandeyan, Umbulharjo, yang kebobolan. Kerugian yang dialami mencapai Rp15 juta.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sejumlah barang yang dirampas berupa elektronik dan sepeda motor. Pencurian itu diduga berlangsung pada Selasa (8/1/2013) malam atau Rabu (9/1/2013) dinihari. Waktu itu kondisi kantor tanpa penghuni dan penjaga.

Ekspedisi Mudik 2024

Saksi pertama yang mengetahui kantornya menjadi sasaran pencuri adalah Wahono,24, tukang kebersihan kantor tersebut. Kepada polisi, Wahono mengaku datang ke kantor  sekitar pukul 07.30 WIB.
Setibanya di depan kantor, kondisi pintu tertutup rapat. Namun, ia terkejut  mengetahui pintu tersebut tak lagi terkunci dan ternyata, selot pintu sudah rusak.

Kapolsek Umbulharjo Kompol Tri Sugiyartono, mengatakan dari hasil
penyelidikan tidak ditemukan barang bukti tertinggal. Kerusakan pada
pintu diduga karena dirusak menggunakan benda keras.
“Kami belum mendapat petunjuk sidikjari,” katanya.

Sebelumnya kejadian serupa dialami Kantor distributor Indosat, PT
KMN, di Jalan MT Haryono pada (2/1/2013) dengan kerugian Rp70
juta. Kejadian itu bersamaan dengan perampokan yang terjadi di Hotel
Grand Palace, Jalan Mangkuyudan 32 dengan kerugian Rp20 juta dan
distribtor Indosat, Griya Indosat Daya Mitra Selindo, Wates,
Kulonprogo dengan kerugian Rp70 juta.

Kasat Reskrim Polresta Jogja Kompol Dodo Hendro Kusomo mengatakan
sejauh ini pihaknya belum berhasil menangkap bahkan mengidentifikasi
jaringan pelaku pencurian di Grand Palace Hotel dan tempat lain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya