SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo [SPFM], Harga komoditas kebutuhan pokok di pasar tradisional di Solo pada awal pekan ini, relatif stabil. Komoditas yang harganya tetap stabil antara lain cabai merah besar, cabai rawit merah, bawang putih, minyak goreng, beras, gandum serta telur. Salah seorang pedagang cabai, Anto, Senin (25/6) menuturkan, saat ini masih merupakan masa panen cabai dari sejumlah daerah seperti Boyolali, Sragen dan Klaten. Kondisi ini membuat harga di pasaran tidak terlalu mengalami fluktuasi.

Sementara itu, komoditas yang justru mengalami penurunan harga adalah bawang merah, gula pasir dan gula jawa, dengan penurunan bervariasi antara Rp 200 hingga Rp 2000 per kilogram. Penurunan yang paling signikan terjadi pada komoditas bawang merah, dari Rp 12 ribu menjadi Rp 10 ribu per kilogram.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Diungkapkan pedagang bawang, Purwanto, sama dengan komoditas cabai, penurunan harga bawang merah juga karena saat ini masih masa panen terutama dari daerah Brebes. Di samping harga yang mengalami kestabilan dan penurunan harga, komoditas yang harganya naik antara lain; minyak goreng sawit dengan harga Rp 10.200 per kilogram, dan daging ayam ras yang menembus harga Rp 24 ribu hingga Rp 25 ribu per kilogram.[SPFM/dev]

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya