SOLOPOS.COM - Ilustrasi suami istri. (Freepik)

Solopos.com, SOLO — Malam Jumat kerap diidentikkan dengan istilah sunah rasul. Hal ini menimbulkan beragam perpekstif dan pertanyaan, bagaimana awal mula istilah tersebut muncul?

Dalam sebuah hadis yang dikutip Abu Nashar Muhammad bin Abdurrahman Al-Hamadani, hari Jumat merupakan hari perkawinan beberapa rasul dan orang saleh. Bahkan, Nabi Adam dan Siti Hawa, Nabi Musa dan Shafura, Nabi Sulaiman dan Bilqis, Nabi Muhammad dan Siti Khadijah, Nabi Muhammad dan Siti Aisyah, juga menikah di hari Jumat.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Mengutip penjelasan Nahdlatul Ulama dalam situs resminya, NU online, Imam Baihaqi juga meriwayatkan hadis Rasulullah Saw yang menyatakan keutamaan hubungan intim pada hari Jumat.

“Apakah kalian tidak sanggup berhubungan badan dengan istri kalian pada setiap hari Jumat. Hubungan badan dengan istri di hari Jumat mengandung dua pahala: pahala mandinya sendiri dan pahala mandi istrinya.”(HR Baihaqi).

Baca Juga: Hukum Perempuan Haid Masuk Masjid, Berikut Penjelasannya Menurut NU

Hadis tersebut memunculkan istilah sunah rasul di malam Jumat. Namun, ulama menilai hadis di atas memiliki nilai yang lemah sehingga tidak dapat menjadi dasar hukum.

Terkait berhubungan suami istri pada malam Jumat sebagai bentuk sunah rasul juga ditolak sebagian ulama, salah satunya oleh Syekh Wahbah Az-Zuhayli.

Baca Juga: Hukum Memanjangkan Rambut hingga Gondrong bagi Laki-laki dalam Islam

“Di dalam sunah tidak ada anjuran berhubungan seksual suami istri di malam-malam tertentu, antara lain malam Senin atau malam Jumat. Tetapi, ada segelintir ulama menyatakan anjuran hubungan seksual di malam Jumat,” terang Syekh Wahbah Az-Zuhayli dalam kitab Al-Fiqhul Islami wa Adilatuh.

Penjelasan Syekh Wahbah Az-Zuhayli ini dengan terang menyebutkan bahwa sunah Rasulullah tidak menganjurkan hubungan suami-istri secara khusus di malam Jumat.

Baca Juga: Tata Cara Berdoa agar Cepat Dikabulkan Allah SWT

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya