SOLOPOS.COM - Novak Djokovic mengangkat trofi juara ATP World Tour Finals di London setelah mengalahkan Rafael Nadal. (JIBI/Reuters/Toby Melville)

Solopos.com LONDON — Petenis asal Serbia Novak Djokovic sukses menjadi kampiun ATP World Tour Finals. Di babak perebutan gelar juara, dia mengalahkan petenis asal Spanyol Rafael Nadal.

Dalam pertandingan yang berlangsung di O2 Arena, London, Selasa (12/11/2013) dinihari WIB, Djokovic memetik kemenangan dua set langsung atas petenis nomor satu dunia itu.

Promosi Santri Tewas Bukan Sepele, Negara Belum Hadir di Pesantren

Di set pertama, Djokovic menang atas Nadal dengan skor 6-3. Petenis peringkat dua dunia itu lalu memastikan gelar juara setelah mengakhiri set kedua dengan skor akhir 6-4.

Dengan kemenangan ini, Djokovic pun dicatat oleh BBC seperti dikutip detiksport meneruskan laju kemenangan menjadi 22 kali. Petenis 26 tahun itu juga membukukan tiga kali kemenangan saat berhadapan dengan Nadal di tahun 2013.

Di tahun ini, Djokovic dan Nadal tercatat enam kali berhadapan di turnamen tenis. Djokovic menjadi pemenang di ATP World Tour Finals, China Open, dan Monte Carlo.

Sementara di babak final US Open, Nadal yang menjadi pemenang. Petenis 27 tahun itu juga mencatatkan dua kali kemenangan saat berhadapan dengan Djokovic di babak semifinal ajang Roland Garos dan Rogers Cup.

Bagi Djokovic, gelar juara tahun ini merupakan raihan ketiga di ATP World Tour Finals. Sebelumnya, dia meraihnya di London tahun lalu, dan di Shanghai tahun 2008.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya