SOLOPOS.COM - ATM Bank Syariah Indonesia (BSI) yang terletak di Jalan Slamet Riyadi Solo belum bisa digunakan hingga Rabu (10/5/2023) sore. (Solopos.com/Gigih Windar Pratama).

Solopos.com, SOLO — Nasabah BSI Solo, Nuzullia Anggita, menjelaskan masih ada ATM BSI di Solo yang belum bisa digunakan untuk transaksi hingga, Rabu (10/5/2023) sore pada pukul 17.00 WIB.

ATM BSI yang ia coba gunakan pada Rabu sore yakni yang berada di sekitar Jalan Slamet Riyadi.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

“Masih belum bisa, di ATM tadi mau tarik tunai di bagian depan ATM masih ada tulisan belum bisa transaksi karena ada maintenance. Sedangkan kalau yang untuk BSI Mobile masih enggak bisa dibuat transaksi, jadi kalau tarik tunai masih numpang bank lain,” jelasnya.

Permasalahan baik ATM maupun mobile banking dialami Anita sejak, Senin (8/5/2023) lalu. Akibat masalah tersebut, ia dan beberapa temannya pengguna BSI saat ini terpaksa harus bertransaksi dari rekening bank lain.

Anggita mengatakan BSI seharusnya punya langkah yang cepat untuk menyelesaikan masalah tersebut.

“Kalau memang misalkan ini karena ada maintenance, mestinya sudah diantisipasi supaya enggak lama gangguannya, ini sudah tiga hari, dan beberapa teman-teman saya yang pakai BSI kalau transaksi di bank lain kan kena biaya tambahan,” keluhnya.

Marketing Bank Syariah Indonesia (BSI) Solo, Dheny Izoer, kepada Solopos.com, Rabu (10/5/2023), menyebutkan saat ini nasabah sudah bisa melakukan transaksi di ATM BSI yang ada di Solo.

Meski begitu, ia mengatakan untuk pelayanan aplikasi mobile masih dalam maintenance.

“Untuk ATM sudah bisa, nasabah sudah bisa bertransaksi di ATM BSI yang ada di Solo. Kalau untuk BSI Mobile memang sejauh ini penggunaannya masih sangat terbatas dan bertahap,” jelasnya.

Sementara, Kepala BSI Solo, Hari Nopa Kurniawan, hingga berita ini tayang, masih belum memberikan konfirmasi terkait maintenance yang dilakukan BSI.

Langkah BSI

(BRIS) yakni BSI Mobile mengalami gangguan atau eror selama tiga hari hingga, Rabu (10/5/2023).

Dilansir dari Bisnis.com, BSI pun melakukan langkah-langkah penelusuran adanya upaya serangan siber. Gangguan layanan di BSI  ramai dikeluhkan oleh nasabah di media sosial sejak Senin (8/5/2023) hingga hari ini (10/5/2023).

Gangguan tersebut dikarenakan ada langkah pemeliharaan atau maintenance system di BSI. Direktur Utama BSI Hery Gunardi mengatakan terkait gangguan tersebut BSI terus melakukan proses normalisasi dengan fokus utama menjaga dana dan data nasabah.

Pada Selasa (9/5/2023), BSI telah melakukan normalisasi layanan pada jaringan ATM dan kantor cabang. Nasabah sudah bisa melakukan transaksi di jaringan cabang dan ATM BSI yang tersebar di seluruh Indonesia.

Pada hari itu, secara bertahap layanan digital BSI Mobile juga sudah dapat diakses oleh nasabah dengan fitur-fitur basic.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya