SOLOPOS.COM - Fransiska Ratnasari (Foto: Antara)

Fransiska Ratnasari (Foto: Antara)

Semarang (Solopos.com)–Pebulu tangkis PB Djarum Kudus harus berjuang mulai dari babak kualifikasi saat tampil pada kejuaraan bulu tangkis Indonesia Open Superseries Primer di Jakarta, 21-26 Juni 2011.

Promosi Ayo Mudik, Saatnya Uang Mengalir sampai Jauh

Ketua PB Djarum Kudus, Yoppy Rosimin ketika dihubungi dari Semarang, Kamis 9/5/2011), mengatakan pebulu tangkis Djarums yang turun pada nomor tunggal putra dan putri, ganda putra, serta ganda putri harus berjuang dari babak kualifikasi.

“Peringkat dunia yang dimiliki pebulu tangkis Djarum Kudus tidak memenuhi syarat untuk bertanding langsung di babak utama, apalagi peringkat 28 besar dunia turun pada event tersebut,” jelas Yoppy.

Andre Kurniawan Tedjono, imbuh dia, yang peringkatnya di atas 40 besar dunia bakal bertemu tunggal putra Thailand, Tanongsak Saesomboonsuk. Jika menang bakal menantang pemenang antara Sonny Dwi Kuncoro melawan atlet China Taipe, Chou Tien Chen.

Kemudian untuk tunggal putri, Fransiska Ratnasari, lanjut dia, yang memiliki peringkat di atas 50 dunia tersebut bakal bertemu tunggal putri Amerika Serikat, Wang Rena dan jika menang bakal bertemu pemenang antara Aprilia Yuswandari dengan Jiayuan Chen (Singapura).

Ana Rovita yang sempat masuk babak empat besar pada event yang sama 2010, kata dia, bakal bertemu tunggal putri Inggris, Elizabeth Cann. Jika menang bakal menghadapi pemenang antara Adrianti Firdasari melawan tunggal putri Kanada, Michelle Li.

Pada nomor ganda putra, pasangan Fernando Kurniawan/Wifqi Windarto bakal bertemu pasangan Juergen Koch/Peter Zauner.

Kemudian Ririn Amelia/Melati Daeva Oktaviani bakal bertemu ganda putri Kanada, Gao Grace/Joycelyb Ko pada babak pertama.
Pada kejuaraan berhadiah total 600 ribu dolar Amerika Serikat ini, PB Djarum Kudus menurunkan sembilan atlet yang harus berjuang dari babak kualifikasi.

Kesembilan atlet tersebut adalah Andre Kurniawan Tedjono (tunggal putra), Fransiska Ratnasari dan Ana Rovita (tunggal putri),  Fernando Kurniawan dan Wifqi Windarto (ganda putra).

Kemudian untuk ganda putri menurunkan dua pasangan Ririn Amelia/Melati Daeva Oktaviani dan Aulia Putri Darajat/Khaeriah Rosmini.

(Antara/nad)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya