SOLOPOS.COM - Pemain Napoli dan Atalanta berebut bola. Ist/detiksport

Solopos.com, BERGAMO — Napoli menelan kekalahan telak saat melawat ke kandang Atalanta dalam laga lanjutan Liga Serie A Italia. Partenopei kalah telak tiga gol tanpa balas saat berduel melawan Orobici.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Atleti Azzurri d’Italia, Minggu (2/2/2014) malam WIB, Napoli langsung mengambil inisiatif untuk menyerang.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Kekalahan ini tak mengubah posisi Napoli di klasemen sementara. Mereka masih menduduki peringkat tiga dengan koleksi 44 angka. Sementara itu, Atalanta yang kini mengumpulkan 27 poin menempati tangga ke-12 klasemen.

Seperti dilansir Detiksport, meskipun terjadi saling serang, di babak pertama tak ada gol tercipta, skor kaca mata alias 0-0 masih menjadi penghias papan skor saat turun minum. Dua menit usai restart, Atalanta mampu membuka keunggulan. Gol itu tercipta atas nama Denis.

Moralez memotong bola operan dari lini belakang Napoli, lalu memberikan umpan matang. Denis bisa menguasai bola, lalu melepaskan sepakan dari luar kotak penalti yang gagal dihalau opeh Pepe Reina

Ketinggalan satu gol, Napoli melakukan ancaman 12 menit kemudian. Sial, peluang Mertens dari jarak dekat meneruskan umpan silang Goran Pandev masih melebar.

Lima menit kemudian, Atalanta malah bisa menggandakan keunggulan. Gokan Inler melakukan kesalahan saat membuang bola di muka kotak penalti Napoli.

Denis bisa menguasai bola dengan menggunakan pahanya, lalu menendang bola keras-keras melewati Reina.

Atalanta semakin menjauh di menit 70. Denis mampu menyundul bola umpan jauh dari lini belakang untuk memberikan umpan pada Moralez.

Bek Napoli Federico Fernandez kalah duel, Moralez yang tinggal berhadapan dengan Riena mampu menceploskan bola ke dalam gawang.

Kendati sudah tertinggal jauh Napoli terus berusaha untuk memperkecil selisih gol. Meneruskan bola sodoran Mertens, sepakan kaki kiri Pandev masih bisa diantisipasi Consigli.

Tak ada gol tercipta di sisa waktu babak kedua. Pertandingan pun berakhir dengan skor 3-0 untuk kemenangan Atalanta. (JIBI/Solopos)

Susunan Pemain

Atalanta: Consigli, Benalouane, Stendardo, Yepes (Lucchini 35), Del Grosso, Raimondi, Migliaccio, Baselli (Cigarini 58), Bonaventura, Moralez, Denis (Cazzola 86)

Napoli: Reina, Maggio, Fernandez, Albiol, Reveillere (Ghoulam 78), Inler, Dzemaili (Frello 73), Mertens, Pandev, Callejon, Zapata (Higuain 58)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya