SOLOPOS.COM - Cititrans. (Istimewa)

Solopos.com, SOLO - Cititrans, salah satu penyedia transportasi shuttle executive Bandung-Jakarta telah merambah wilayah Solo. Setelah membuka pelayanan untuk rute Solo-Semarang, Cititrans kini siap melayani perjalanan dengan rute Solo-Salatiga dan Solo-Yogyakarta.

Menawarkan pelayanan yang ramah dan nyaman, Cititrans mematok harga yang cukup ekonomis. Dengan tarif mulai Rp35.000, tamu akan disuguhkan kenyaman yang sempurna sebagai teman perjalanan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Asap Pekat Selimuti Gedung DPR di Senayan, Kebakaran?

Ekspedisi Mudik 2024

"Kami yakin dengan adanya Cititrans, warga Solo akan menikmati kenyamanan dan keamanan tingkat tinggi saat melakukan perjalan ke Semarang, Salatiga ataupun Yogyakarta”, kata CEO Cititrans, Andrew Arristianto, dalam rilis yang diterima Solopos.com, Senin (24/2/2020).

Cititrans memiliki keunikan tersendiri dengan armadanya, yakni tersedianya kursi Captain Seat yang membuat tamu lebih nyaman. Ditambah adanya USB port untuk menunjang mobilitas tinggi tamu.

Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad Mengundurkan Diri

Cititrans sendiri berlokasi di Ruko Center Point, Jl. Slamet Riyadi, Jawa Tengah sangat dekat dari pusat keramaian kota Solo. Menariknya, ada jasa antar jemput penumpang jika jarak yang ditempuh dari rumah sedikit agak jauh.

Selain itu, jadwal yang ditawarkan Cititrans cukup fleksibel dengan keberangkatan setiap jam. Jadwalnya, mulai dari pukul 05.00 WIB hingga 22.00 WIB. Bahkan, Cititrans akan tetap berangkat meski hanya ada satu tamu dalam armada nya.

Avanza Tabrak Truk Trailer di Tol Solo-Kertosono, 2 Orang Meninggal

Untuk pemesanan tiket Cititrans bisa melalui online di www.cititrans.co.id atau aplikasi Cititrans untuk memudahkan pemesanan tiket. Selain itu, juga bisa memesan melalui call center yaitu 0804 1111 000 atau bisa memesan via Whatsapp di 081290111105.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya