SOLOPOS.COM - (BBC)

JAKARTA--Perhimpunan Negara-negara Asia Tenggara (ASEAN) tengah mempertimbangkan bantuan kemanusiaan untuk para pengungsi Rohingya yang teraniaya di Myanmar.

Sekjen ASEAN Surin Pitsuwan mengatakan, blok tersebut harus menjadi bagian dari solusi untuk masalah-masalah yang memuncak pada Juni lalu dengan terjadinya pertumpahan darah yang telah menyebabkan sekitar 60 ribu orang, sebagian besar muslim Rohingya, kehilangan tempat tinggal.

“Saya telah membuat proposal (kepada negara-negara anggota kita) bahwa ASEAN harus kembali menawarkan bantuan kemanusiaan, seperti yang kita lakukan menyusul Badai Nargis empat setengah tahun lalu,” kata Surin kepada para wartawan seperti dilansir kantor berita AFP, Rabu (8/8/2012).

“ASEAN jangan sampai dianggap hanya berdiam diri tanpa mengambil tindakan apapun atas masalah kemanusiaan dengan skala sebesar ini,” tegas Surin.

Badai Nargis yang melanda Myanmar pada Mei 2008 tersebut menyebabkan sekitar 138 ribu orang tewas atau hilang.

Surin tidak menjelaskan lebih jauh mengenai bantuan kemanusiaan tersebut. Dikatakan Surin, soal bantuan untuk Rohingya ini telah mendapat dukungan dari sejumlah anggota ASEAN dan bahwa Indonesia dan Malaysia juga telah menyampaikan untuk membantu langsung warga Rohingya.

Pekan lalu pemerintah Bangladesh melarang tiga organisasi amal internasional untuk memberikan bantuan kepada para pengungsi Rohingya yang kabur ke Bangladesh. Alasannya, pemberian bantuan tersebut hanya akan meningkatkan masuknya para pengungsi Rohingya ke negara tersebut.

Kaum muslim Rohingya selama beberapa dekade telah mengalami diskriminasi pemerintah Myanmar yang menolak mengakui kewarganegaraan mereka. Badan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) menyebut mereka sebagai salah satu minoritas paling teraniaya di dunia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya