SOLOPOS.COM - Kantor Kepala Desa Kunti, Boyolali. (Solopos/Bayu Jatmiko Adi)

Solopos.com, BOYOLALI – Kunti merupakan salah satu nama desa yang ada di Kecamatan Andong, Kabupaten Boyolali. Berdasarkan cerita cerita yang berkembang di masyarakat, asal-usul nama desa tersebut tak jauh dari kisah pewayangan.

Kepala Desa Kunti, Pawiyanto, mengatakan berdasarkan cerita pada profil desa, asal-usul Desa Kunti masih berkaitan dengan salah satu tokoh pewayangan. "Ada kaitannya dengan Dewi Kunti," kata dia kepada Solopos.com belum lama ini.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Berdasarkan cerita dari para sesepuh desa, suatu ketika Dewi Kunti mencari pertapaan di Dukuh Malangan. Karena kurang cocok, Dewi Kunti akhirnya melakukan perjalanan ke utara, hingga menemukan sebuah tempat untuk singgah sementara, sebagai padepokan.

Ekspedisi Mudik 2024

Mencengangkan, Ternyata Ini Cerita Tiga Makam Kecil di Pertigaan Jalan di Solo

Dewi Kunti menemukan tempat yang terbagi dalam delapan dukuh. Dukuh tersebut antara lain Dukuh Malanga, Dukuh Kunti Kidul, Dukuh Kunti Lor, Dukuh Cangap, Dukuh Balong, da Dukuh Dukuh.

Disebutkan bahwa Pasar Kunti yang saat ini menjadi salah satu pusat perekonomian warga Desa Kunti, berdampingan dengan sendang yang dikeramatkan masyarakat sekitar. Masyarakat yang berkunjung ke Pasar Kunti selain berbelanja juga meyakini ada berkah yang terkandung dalam acara “tukon pasar”.

Keanehan Sikap Editor Metro TV Sebelum Meninggal: Tertekan dan Halu

Berdasarkan infirmasi yang diunggah di https://kunti.desa.id, Desa Kunti merupakan salah satu dari 16 desa yang berada di Kecamatan Andong, Boyolali. Desa Kunti berjarak 4,5 kilometer dari pusat kecamatan yang dapat ditempuh dalam waktu sekitar 10 menit.

Jarak Desa Kunti dari ibukota Kabupaten Boyolali berjarak 45 kilometer dan dapat ditempuh dengan sepeda motor dengan waktu tempuh sekitar 90 menit.

Bermain Bagi Orang Dewasa Bawa Segudang Manfaat

Dari sisi batas wilayah, Desa Kunti berbatasan dengan Desa Pelemrejo di sebelah utara dan Desa Pranggong di sebelah selatan. Sebelah barat berbatasan dengan Desa Semawung dan Desa Pakang kemudian Desa Miri Kabupaten Sragen di sebelah timur.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya