SOLOPOS.COM - Ilustrasi penumpang kereta api (Desi Suryanto/JIBI/Harian Jogja)

Arus balik dengan moda transportasi kereta api mulai menunjukkan penurunan

Harianjogja.com, JOGJA-Arus balik dengan moda transportasi kereta api (KA) menunjukkan penurunan volume penumpang yang berangkat dari Daop VI Jogja.

Promosi Mali, Sang Juara Tanpa Mahkota

Manajer Humas PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 6 Jogja Gatut Sutiyatmoko mengatakan, arus balik pada Rabu (22/7/2015) sudah mengalami penurunan dibandingkan 19 Juli hingga 21 Juli 2015. Namun, untuk jumlah pasti penumpang yang tercatat, ia mengaku belum bisa mengatakan karena saat berita ini diturunkan, PT KAI Daop 6 Jogja masih melakukan penghitungan.

Ekspedisi Mudik 2024

“Yang jelas jumlahnya menurun. Untuk data hari ini [kemarin] baru bisa saya sajikan besok [hari ini],” ujar dia kepada Harian Jogja, Rabu (22/7/2015).

Gatut mengungkapkan, puncak arus balik sudah terjadi pada 19 Juli 2015 dengan total penumpang berangkat sebanyak 31.413 orang di Daop 6 Jogja. Jumlah tersebut berangsur turun pada 20 Juli 2015 menjadi 31.217 orang, dan menjadi 30.719 orang pada 21 Juli 2015.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya