SOLOPOS.COM - Foto yang membandingkan AA dan Amel Alvi (Istimewa/Twitter)

Artis inisial AA ditangkap diduga Amel Alvi. Sang artis terus memberikan bantahan terkait tudingan ini.

Solopos.com, JAKARTA – Artis dan DJ Amel Alvi memang sudah mengeluarkan bantahan lewat akun Twitter bahwa dirinya bukan artis berinisial AA yang ditangkap Polres Jakarta Selatan, Jumat (8/5/2015) malam. Namun, para netizen tak begitu saja percaya.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Klarifikasi akun Amel Alvi itu di-retweet hingga 243 kali dan ditanggapi beragam oleh netizen. Kebanyakan mereka mempertanyakan kebenaran klarifikasi aktris yang kerap tampil seksi itu.

Sedangkan, bantahan Amel Alvi justru diragukan sejumlah blogger dan beberapa akun di forum Internet. Beberapa telah menurunkan analisis terkait hal ini.

Salah satu yang menjadi sorotan tentu saja keternagan Polisi soal profesi AA. Artis AA merupakan pemain sinetron, model, dan DJ (disc jockey). “AA itu mengaku pemain sinetron, foto model dan juga Disc Jockey,” ujar Kapolres Jakarta Selatan, Kombes Pol Wahyu Hidayat, Sabtu (9/5/2015), seperti dilansir Detik.

Artis Amel Alvi sendiri dikenal publik sebagai pemain sinetron. Ia juga beberapa kali bermain film horor. Selain itu, Amel Alvi juga seorang DJ terkenal serta model majalah pria diewasa.

Hal lain yang mendukung tudingan mengarah ke AA adalah foto-foto yang diunggah situs rimanews.com, Sabtu sore. Foto wajah artis AA yang diambil saat diperiksa di kantor polisi sangat mirip dengan wajah artis Amel Alvi. Keduanya juga memiliki kulit putih dengan postur tubuh yang tinggi dan langsing.

Foto tersebut juga sempat merekam wajah AA yang mirip dengan Amel Alvi. Bentuk bibir, alis, rambut dan hidung wanita yang ditangkap tersebut sangat identik dengan Amel Alvi.

Fakta lain diungkap salah satu akun di Twitter yang menyebutkan baju AA ketika ditangkap sama dengan baju Amel Alvi yang sempat diunggah di akun Twitternya. Artis AA dan Amel Alvi menggunakan pakaian berwarna krem dengan lurik-lurik tipis.

Kendati begitu, Amel punya jawaban mengenai hal tersebut. “Namanya baju, kan beli di mall yah, banyak ukurannya, banyak size-nya. Itu kan bukan limited edition, siapa aja bisa beli dan itu juga bukan baju mahal gitu lho,” ungkapnya, Senin (11/5/2015), seperti dikutip Solopos.com dari Detik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya