SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Arsenal vs Sunderland berakhir imbang. Hasil ini membuat Sunderland aman dari degradasi.

Solopos.com, LONDON — Sunderland mencuri satu poin dari lawatannya ke markas Arsenal setelah bermain imbang 0-0. Namun satu poin dari laga ini sudah cukup untuk membuat mereka selamat dari jeratan degradasi.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dalam pertandingan di Emirates Stadium, Kamis (21/5/2015) dinihari WIB, Arsenal sebenarnya tampil sangat dominan. Penguasaan bola tuan rumah mencapai 75%. Arsenal tercatat melepaskan 28 kali upaya mencetak gol dengan delapan yang berstatus on target.

Namun rapatnya pertahanan Sunderland membuat upaya Arsenal tak membuahkan hasil. Sementara Sunderland yang beberapa kali mendapat peluang lewat serangan balik tak mampu memaksimalkan kesempatannya.

Ekspedisi Mudik 2024

Tambahan satu poin dari laga ini membawa Sunderland naik ke peringkat ke-15 dan secara matematis aman dari degradasi. Pasukan Dick Advocaat itu mengumpulkan 38 poin dari 37 pertandingan.

Sementara itu, Arsenal masih tetap berada di urutan ketiga dengan 72 poin. Dengan satu laga tersisa, The Gunners sudah tidak bisa lagi menyalip Manchester City yang ada di urutan kedua dengan 76 poin.

Seperti dilansir detiksport, Arsenal yang cukup dominan baru mendapat peluang di menit ke-20. Dari sebuah serangan balik cepat, Mesut Oezil yang bergerak di sisi kanan kemudian melakukan tusukan dan mengirim bola kepada Alexis Sanchez yang ada di sisi kiri.

Alexis langsung mengoper kepada Jack Wilshere yang muncul dari lini kedua. Berdiri bebas, Wilshere langsung menyambar bola, tapi tembakannya itu masih melambung di atas mistar gawang Sunderland.

Sunderland yang terus ditekan hanya mengandalkan serangan balik. Tiga menit jelang turun minum, tim tamu baru bisa mencatatkan tembakan. Dari sebuah serangan balik yang dipimpin Jermain Defoe, Sunderland menembus pertahanan Arsenal. Connor Wickham mengoper bola kepada Adam Johnson yang kemudian melepaskan tembakan dari luar kotak penalti, tapi masih belum menemui sasaran.

Memasuki babak kedua, Sunderland langsung menggebrak dan mendapat peluang. Dua menit laga babak kedua berjalan, Sunderland sudah mengancam lewat tembakan Steven Fletcher yang meneruskan operan Adam Johnson. Tapi sepakan Fletcher bisa dihalau oleh David Ospina.

Hingga wasit meniup peluit panjang, tidak ada gol yang tercipta. Skor 0-0 tetap bertahan hingga pertandingan usai. (JIBI/SOLOPOS)

Susunan Pemain

Arsenal: Ospina, Bellerin, Mertesacker, Koscielny, Gibbs, Ramsey, Cazorla, Wilshere (Walcott 67′), Oezil (Rosicky 81′), Alexis, Giroud

Sunderland: Pantilimon, Jones, van Aanholt, O’Shea, Coates, Cattermole, Larsson, Johnson (Buckley 75′), Graham (Fletcher 46′), Defoe, Wickham (Rodwell 46′)

Pemain Sunderland Fletcher menendang bola ke gawang kiper Arsenal David Ospina. JIBI/Rtr/John Sibley

Pemain Sunderland Fletcher menendang bola ke gawang kiper Arsenal David Ospina. JIBI/Rtr/John Sibley

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya