SOLOPOS.COM - Arsenal's Alex Song (L) challenges Chelsea's Florent Malouda during the English Premier League soccer match at the Emirates Stadium in London April 21, 2012

KETAT -- Alex Song (kiri) dari Arsenal mencoba menghalangi Florent Malouda dalam pertandingan di Emirates Stadium, London, Sabtu (21/4/2012). (JIBI/SOLOPOS/Reuters)

LONDON — Chelsea menjaga prospek finis di posisi empat besar Liga Premier setelah menyelesaikan lawatan sulit ke Arsenal dengan skor imbang tanpa gol di Stadion Emirates, Sabtu (21/4/2012).

Promosi Primata, Permata Indonesia yang Terancam Hilang

Hasil imbang dalam derby London ini masih memberi kans besar bagi The Blues, julukan Chelsea, bersaing dengan Tottenham Hotspur dan Newcastle United untuk finis di peringkat empat klasemen. Hasil ini juga cukup adil bagi Arsenal yang masih berada dalam posisi unggul untuk finis di peringkat tiga klasemen.

Ekspedisi Mudik 2024

Tampil dalam tiga pertandingan kurang dari enam hari memaksa manajer Chelsea, Robert Di Matteo melakukan delapan perubahan dalam skuatnya dari saat mengalahkan Barcelona 1-0 di leg pertama semifinal Liga Champions, tengah pekan kemarin. Termasuk tidak menurunkan pencetak gol kemenangan atas Barcelona, Didier Drogba yang mengalami cedera lutut.

“Ini merupakan performa brilian tim. Organisasi, spirit tim, upaya dan komitmen begitu besar. Ini merupakan poin luar biasa. Ini merupakan pertandingan ketiga kami dalam enam hari, di mana secara pribadi saya merasa ini sangat gila. Namun kami memperlihatkan kualitas hebat dari tim ini,” ujar Di Matteo.

Sementara manajer Arsenal, Arsene Wenger mengaku terkejut permainan berjalan tidak terlalu terbuka. “Ini pertandingan aneh, mereka memutuskan untuk menguncinya dan menangkap kami dalam serangan balik. Mereka menunggu kami di setengah lapangan mereka dan kami tidak cukup tajam untuk membuka pertahanan mereka,” sebut Wenger.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya