SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p lang="zxx"><strong>Solopos.com, RIYADH &ndash; </strong>Pemerintah Arab Saudi memberikan bantuan dana sebesar US$40 juta atau sekitar Rp555 miliar kepada rakyat Palestina. Dana bantuan ini diberikan sebagai bentuk dukungan Kerajaan Arab Saudi kepada Palestina. Dana tersebut diserahkan melalui Lembaga Dana Pembangunan Arab Saudi kepada Kementerian Keuangan Palestina.</p><p lang="zxx">"Bantuan ini berasal dari kas Kerajaan <a href="http://entertainment.solopos.com/read/20180406/482/908338/black-panther-patahkan-larangan-bioskop-di-arab-saudi">Arab Saudi</a> yang dikumpulkan mulai Februari sampai Maret 2018," demikian pernyataan wakil Arab Saudi di Organisasi Liga Arab, seperti dikutip dari <em>Middle East Monitor, </em>Rabu (25/4/2018).</p><p lang="zxx">Pemerintah Arab Saudi berjanji akan mendukung perjuangan rakyat <a href="http://news.solopos.com/read/20180414/497/910368/perempuan-palestina-barisan-terdepan-melawan-tentara-israel">Palestina</a> mendapatkan hak mereka yang dikuasai Israel. "Kerajaan Arab Saudi akan terus mendukung perjuangan rakyat Palestina baik melalui segi politik maupun ekonomi," sambung sumber yang sama.</p><p lang="zxx">Seperti diketahui, perseteruan antara Israel dan Palestina ini seolah tak ada akhirnya. Salah satu hal yang menjadi sengketa adalah status Kota Yerusalem. Kota Yerusalem yang merupakan situs suci bagi tiga agama, yakni Islam, Yahudi, dan Nasrani ini terus menjadi sengketa antara kedua negara.</p><p lang="zxx">Pihak Palestina mengklaim Yerusalem masuk di wilayah mereka. Namun, <a href="http://news.solopos.com/read/20180403/497/907764/bentrokan-di-jalur-gaza-12-orang-palestina-terluka">Israel</a> yang tak mau mengalah justru menyebut Yerusalem sebagai milik mereka. Klaim ini diperkuat dengan pernyataan Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, yang berencana memindahkan kantor Kedutaan Besar Amerika Serikat di Israel dari Tel Aviv ke Yerusalem.</p><p lang="zxx">Keputusan Donald Trump yang kontroversial itu mendapat kecaman dari sejumlah negara, termasuk Arab Saudi. Raja Arab Saudi, Salman bin Abdul Aziz, menegaskan dirinya mendukung Palestina. Pernyataan ini diungkapkan sebagai tanggapan atas dukungan sang putra mahkota, Pangeran Mohammed Bin Salman, yang bernada memberikan sinyal dukungan kepada Israel.</p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya