SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p lang="zxx"><b>Solopos.com, SOLO &ndash;</b> Perusahaan telekomunikasi Amerika Serikat, Apple Inc, menegaskan tidak pernah merekam suara tanpa izin pengguna. Pernyataan ini disampaikan menanggapi surat dari anggota Kongres Amerika Serikat, Selasa (7/8/2018). Mereka juga mengklaim tidak pernah mengizinkan pihak ketiga melakukan hal tersebut.</p><p lang="zxx">Dikutip dari kantor berita <i>Reuters, </i><span>Kamis (9/8/2018), pernyataan itu dibuat Apple Inc untuk menanggapi surat yang dikirimkan empat anggota kongres. Surat itu berisi keluhan kepada Google dan Apple Inc yang dituding mengumpulkan data suara tanpa seizin pengguna. </span></p><p lang="zxx"><span>Apple Inc dan Google masing-masing memiliki kata kunci yang membuat ponsel dapat mendengar dan memproses suara pengguna. Adapun kata kunci itu sepeti oke <a href="http://teknologi.solopos.com/read/20180809/484/932910/tahukah-anda-milenial-lebih-pilih-streaming-ketimbang-nonton-tv">Google</a> dan </span><i>hey </i><span>siri. Agar dapat merespons kata kunci itu, ponsel pintar keluaran Apple Inc dan Google dituding selalu merekam suara pengguna. </span></p><p lang="zxx"><span>Tuduhan itu langsung dibantah oleh pihak Apple Inc. Mereka menegaskan </span><i><a href="http://teknologi.solopos.com/read/20180809/484/932805/aplikasi-ini-bikin-instagram-stories-jadi-makin-kekinian">smartphone</a> </i><span>keluaran Apple Inc, Iphone, tidak pernah mereka suara apapun dari pengguna. Sistem teknologi kecerdasan buatan alias </span><i>artificial intellegence </i><span>(AI) miliknya, Siri, juga tidak pernah membagikan data suara yang direkam kepada pihak manapun. </span></p><p lang="zxx"><span>Apple Inc mengaku telah memblokir sejumlah <a href="http://teknologi.solopos.com/read/20180809/484/932805/aplikasi-ini-bikin-instagram-stories-jadi-makin-kekinian">aplikasi</a> yang melanggar kebijakan privasi. </span><span>Mereka menyebut telah menolak sekitar 36.000 hingga 100.000 aplikasi yang masuk setiap pekan karena dianggap melanggar kebijakan App Store. </span></p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ekspedisi Mudik 2024
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya