SOLOPOS.COM - Kurio Smart News App (JIBI/Harian Jogja/Playboard.me)

 

Harianjogja.com, JAKARTA — Penyedia layanan aplikasi smartphone Kurio meluncurkan aplikasi baru untuk membaca berita di dunia maya yang diberi nama Kurio Smart News App di Jakarta, Selasa (30/9/2014).

Promosi Yos Sudarso Gugur di Laut Aru, Misi Gagal yang Memicu Ketegangan AU dan AL

“Kurio merupakan aplikasi yang dapat membantu masyarakat pengguna telepon pintar untuk menemukan konten berita yang diinginkan,” kata Founder and CEO of Kurio David Wayne usai peluncuran di Jakarta.

Ia menjelaskan Kurio merupakan aplikasi yang menyediakan berita yang ada di Indonesia sehingga pengguna tidak perlu mengunjungi website atau sumber berita.

Melalui Kurio semua berita telah dikelompokan berdasarkan kategori mulai dari headline hari ini, news, bisnis, teknologi, hiburan hingga kanal situs berita terkemuka, kata dia.

Menurut David, saat ini pengguna internet di Tanah Air mendapatkan berita melalui telepon pintar, namun hingga saat ini belum ada aplikasi yang dapat menyeleksi konten yang diinginkan pembaca.

“Akibatnya untuk mencari informasi dan berita, pengguna internet melalui telepon pintar harus membuka langsung website yang diinginkan,” kata dia.

Oleh sebab itu, lanjut David, pengguna aplikasi Kurio akan menemukan pengalaman membaca konten berita dengan lebih sederhana tinggal memiliki topik yang dibutuhkan.

Ia mengatakan, masyarakat dapat mengunduh pada telepon pintarnya melalui platform iOS dan android, dan dalam waktu dekat akan diluncurkan untuk versi tablet.

Hingga saat ini Kurio telah diunduh lebih dari 50.000 pengguna yang 40 persen di antaranya adalah pengguna aktif.

Berdasarkan data yang dihimpun rata-rata pengguna mengikuti 24 topik kategori dan sumber berita dengan menghabiskan waktu rata-rata 10 menit per hari, kata dia.

Ia menambahkan, Kurio menargetkan dalam 2-3 tahun ke depan akan diunduh oleh satu juta pengguna telepon pintar sehingga penggunaan internet dapat menjadi lebih produktif.

Sementara Vice President of Product Kurio Satya Witoelar mengaku merasa tertantang untuk mengembangkan aplikasi ini karena tim pengembangan merupakan anak -anak muda berbakat yang terus melakukan inovasi.

“Kurio diharapkan mendorong pengguna internet melalui telepon pintar dapat menikmati berita dengan mudah dan menyenangkan,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya