SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], Asosiasi Pilot Garuda (APG) memastikan, akan tetap melakukan mogok massal mulai besok, Kamis (28/7). Jika tuntutan mereka belum dipenuhi oleh manajemen Garuda, maka mogok bisa diperpanjang sampai dua hari. Presiden APG, Stephanus G. Setitit Rabu (27/7)  mengatakan, lamanya mogok akan sangat tergantung hasil perkembangan, dan perudingan dengan pihak manajemen Garuda. Namun secara resmi pihaknya, baru melakukan pengumuman mogok massal sampai satu hari. Stephanus menambahkan, pada 28 Juli mendatang, seluruh pilot Garuda yang berjumlah 800 orang, akan melakukan mogok terbang.

Sementara itu, Ikatan Awak Kabin Garuda Indonesia (Ikagi) juga ikut dalam mogok massal tersebut. Ancaman tersebut akan dilaksanakan jika mediasi tentang perjanjian bekerja sama (PKB) dengan jajaran direksi Garuda tidak menemukan titik temu. APG menuntut, kesetaraan gaji antara pilot asing dan lokal.[dtc/hen]

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ekspedisi Mudik 2024
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya