SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, BOGOR</strong> – Timnas Indonesia U-23 menghadapi tantangan Bahrain pada pertandingan pertama PSSI Anniversary Cup 2018. Di laga ini, Indonesia kalah dengan skor 0-1.</p><p>Dalam pertandingan yang dilangsungkan di Stadion Cibinong, Bogor, Jumat (27/4/2018) malam WIB, Indonesia sudah tertinggal saat pertandingan baru berjalan lima menit. Marhoon mencatatkan namanya di papan skor untuk membawa Bahrain unggul 1-0 atas Timnas Indonesia.</p><p>Bahrain terus memberikan tekanan sehingga membuat Indonesia kesulitan. Tembakan Almansoori masih belum menemui sasaran. Di ment ke-11, Bahrain nyaris menggandakan keunggulan. Tembakan salah satu pemainnya gagal diantisipasi Andritany, namun beruntung ada bek Indonesia yang menghalau bola.</p><p>Indonesia baru bisa lepas dari tekanan pada menit ke-16. Mereka memanfaatkan kecepatan sayap dari Rezaldi dan Febri di sisi kiri. Sayang belum membuahkan hasil. Kemudian tendangan bebas Evan Dimas pada menit ke-19 juga masih mengenai pagar hidup.</p><p>Menit ke-33, Indonesia melancarkan serangan bertubi-tubi. Tembakan dari Osvaldo Haay dan Evan Dimas dalam waktu yang berdekatan masih bisa digagalkan lini belakang Bahraian. Di sisa menit, Indonesia terus menyerang namun masih belum bisa membuahkan gol. Skor 1-0 untuk Bahrain bertahan hingga babak pertama usai.</p><p>Di babak kedua, Indonesia memasukkan Ilhamuddin Armain dan Septian David Maulana untuk mengejar ketertinggalan. Masuknya dua pemain itu membuat serangan Indonesia lebih variatif.</p><p>Indonesia mengancam lewat tendangan Hargianto dan Febri Hariyadi. Namun keduanya masih melambung. Kemudian ada peluang dari Hansamu Yama Pranata yang nyaris berbuah gol di menit ke-78. Sontekannya memanfaatkan umpan pojok melambung tipis di atas mistar gawang Bahrain.</p><p>Usaha Indonesia untuk mengejar ketertinggalan kian sulit setelah Rezaldi Hehanusa mendapat kartu kuning kedua. Timnas U-23 pun pada akhirnya menyerah 0-1 dari Bahrain.</p><p><strong>Susunan pemain Timnas U-23</strong><br />Andritany, Putu Gede, Rezaldi Hehanusa, Hansamu Yama, Bagas Adi, Osvaldo Haay, M. Hargianto, Evan Dimas, Febri Hariyadi, Zulfiandi, Lerby Eliandry</p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ekspedisi Mudik 2024
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya