SOLOPOS.COM - Ketua Tim Pemenangan Daerah pasangan calon presiden Anies Baswedan dan calon wakil presiden (cawapres) Muhaimin Iskandar di Karanganyar, Rina Iriani saat diwawancarai di kediamannya pada Minggu (21/1/2024). (Solopos.com/Indah Septiyaning W)

Solopos.com, KARANGANYAR– Calon Presiden (Capres) nomor 1, Anies Baswedan direncanakan menghadiri kampanye terbuka di wilayah Karanganyar.

Mantan Gubernur DKI Jakarta ini akan melakukan kampanye dialogis dengan santri di pondok pesantren. Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD) pasangan calon (paslon) Presiden Anies Baswedan dan calon wakil presiden (cawapres) Muhaimin Iskandar (AMIN) di Karanganyar, Rina Iriani S.R. mengatakan Anies akan roadshow ke wilayah Soloraya, termasuk Kabupaten Karanganyar.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Di Karanganyar, Anies akan mendatangi pondok pesantren besar di wilayah Karangpandan. “Rencananya sekitar awal Februari. Nanti kita sampaikan kalau sudah fix benar tanggal dan lokasinya,” kata mantan Bupati Karanganyar ini dijumpai di Karanganyar, Minggu (21/1/2024).

Rina mengatakan TPD Karanganyar lebih mengedepankan kampanye paslon Anies-Muhaimin secara dialogis. Sehingga tidak mengadakan acara kampanye terbuka di lapangan luas. Itupun, Rina memperkirakan kader dan pendukung Anies Baswedan akan berbondong-bondong datang di acara tersebut.

Rina mengaku sambutan masyarakat Karanganyar terhadap paslon Anies-Muhaimin sangat positif. Respons positif ini terlihat saat Rina bersama TPD Anies-Muhaimin blusukan ke pasar, terminal dan pedagang-pedagang di pinggir jalan. TPD memberikan kaos, pamflet, leaflet dan kalender berisi program kerja dan visi misi pasangan Anies-Muhaimin ke masyarakat.

“Setiap hari kita roadshow kepada masyarakat. Terutama ke pasar, warung makan, pedagang kaki lima dan pelosok desa. Alhamdulillah, sambutan masyarakat luar biasa. Kami terus berusaha dan berdoa, semoga mas Anies dan Muhaimin Iskandar terpilih dalam Pilpres mendatang,” katanya.

Rina menargetkan pasangan Anies-Muhaimin memenuhi pemilihan presiden (Pilpres) pada 14 Februari nanti. Mantan Bupati Karanganyar periode 2003-2008 dan 2008-2013 ini secara resmi bergabung bersama tim pemenangan pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 1, Anis Baswedan-Muhaimin Iskandar (Amin) dalam Pilpres yang akan digelar pada 14 Februari 2024 mendatang.

Sekretaris DPD PKS Karanganyar Darwanto mengatakan Rina Iriani akan menjadi jurkam bagi pemenangan Amin di Karanganyar. Apalagi sosok Rina Iriani masih dikenal dan diperhitungkan di Karanganyar. “Bu Rina bergabung dengan PKS dan Tim Pemenangan Anis-Muhaimin di Karanganyar,” katanya.

Darwanto menjelaskan, dengan bergabungnya Rina ke PKS dan Tim Pemenangan Amin, menjadi penyemangat untuk memenangkan pasangan calon presiden yang diusung oleh Partai Nasdem dan PKS tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya