SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

GUNUNGKIDUL—Angka kecelakaan lalu lintas di Kabupaten Gunung Kidul tahun ini naik dibandingkan 2010.

Hal itu diungkapkan oleh Kepala Unit Kecelakaan Lalu Lintas Kepolisian Resor (Polres) Gunung Kidul, Inspektur Satu Joko Utomo di Wonosari, Selasa (5/7). Dia menjelaskan, kasus kecelakaan lalu lintas (laka lantas) pada Januari hingga Juni tahun ini tergolong tinggi, lantaran jumlahnya hampir mendekati kasus kecelakaan yang terjadi setahun lalu.

Promosi Era Emas SEA Games 1991 dan Cerita Fachri Kabur dari Timnas

“Hingga pertengahan tahun ini kasus laka lantas sebanyak 214, sedangkan pada tahun lalu yang dihitung selama satu tahun terjadi 389 kasus,” katanya.

Sebanyak 214 kasus laka lantas hingga periode Juni ini menyebabkan sebanyak 20 orang meninggal, 23 luka berat dan 278 luka ringan. “Untuk jumlah korban luka ringan lebih banyak dari jumlah kasus yang ada karena dalam satu kasus korban biasanya lebih dari satu,” katanya.

Joko mengungkapkan, jalanan Gunungkidul yang berkelok-kelok menjadi penyebab tingginya angka kecelakaan. (Harian Jogja/Kurniyanto)

Foto Ilustrasi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya