SOLOPOS.COM - Kondisi halaman Gedung DPRD Sukoharjo saat angin kencang menerjang kawasan Sukoharjo kota, Minggu (16/2/2014) siang. Angin kencang yang berlangsung lebih dari 10 menit tersebut menyapu dan menerbangkan abu vulkanik Gunung Kelud. (Kurniawan/JIBI/Solopos)

Angin ribut menerjang Bulu Sukoharjo.

Solopos.com, SUKOHARJO — Bencana Sukoharjo berupa angin kencang menerjang wilayah Bulu Sukoharjo. Genting rumah di Dukuh Kerten RT 003.RW 009, Desa Tiyaran, Kecamatan Bulu, Kabupaten Sukoharjo, Sabtu (8/10/2016) porak poranda.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Empat rumah milik warga di daerah itu gentingnya kabur. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa itu dan kerugian material masih didata. Pemilik rumah sementara mengungsi ke rumah tetangga dan familinya yang dekat dari rumahnya.

Salah seorang warga Bulu, Sahid kepada Solopos.com, Sabtu, bercerita peristiwa angin ribut terjadi sekitar pukul 15.30 WIB. “Kerugian belum tahu tetapi genting rumah kabur.

Rumah yang diterjang angin ribut empat lokasi yakni rumah milik Wito, Mursito, Darno dan Putri Utama, kesemuanya warga satu rukun tetangga,” katanya.

Lebih lanjut dijelaskannya saat angin ribut pemilik rumah berlari keluar rumah untuk menyelamatkan diri. Dia menyatakan genting berhamburan dibawa angin. “Ada sebagian rumah yang genting kabur hampir separuh.”

Warga Bulu yang lain, Harjo mengatakan angin ribut membawa kabur genting warga dua RT. Ada sekitar delapan rumah yang atap rumah rusak. Yaitu milik Wito Jimun, Sudarno, Mursito, Tukiyo, Warso, Yoso, Yeni dan Sikam.

Dia tak menyebutkan secara pasti siapa saja yang menjadi warga satu RT. Harjo menyatakan mereka warga RT 002 dan RT 003/RW 007, Dukuh Kerten, Desa Tiyaran, Kecamatan Bulu. “Rumah-rumah itu genteng berhamburan.”

Kapolsek Bulu, AKP Kamiran mewakili Kapolres S ukoharjo, AKBP Ruminio Ardano saat mengonfirmasi membenarkan peristiwa angin ribut. Dia mengatakan jumlah kerugian masih didata. Kapolsek menjelaskan anggotanya telah turun melakukan pemantauan keamanan dan ikut kerja bakti menyingkirkan pecahan genting.

Camat Bulu, Sunarjo dan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sukoharjo, Suprapto belum bisa dihubungi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya