Kamis, 9 Juni 2011 - 13:38 WIB

Anggaran Kementrian Pertanian tahun depan, naik

Redaksi Solopos.com  /  Aksara Solopos  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], Kementerian Pertanian mendapatkan pagu indikatif anggaran tahun depan sebesar Rp 17,14 triliun atau naik Rp 422 miliar dibanding alokasi anggaran kementerian tahun ini yang sekitar Rp 16,7 triliun. Seiring hal ini Menteri Pertanian Suswono menargetkan produksi sejumlah komoditas pangan naik tahun depan. Antara lain padi yang ditargetkan produksinya naik menjadi 74,13 juta ton gabah kering giling, jagung 24 juta ton, kedelai 1,9 juta ton, gula 4,39 juta ton, dan daging sapi sebesar 471 ribu ton.

Advertisement

Meski begitu, ia menilai pagu indikatif tersebut masih lebih rendah dari alokasi anggaran yang diajukan pemerintah sebesar Rp 24,72 triliun tahun depan. Dalam rapat kerja dengan Komisi Pertanian Dewan Perwakilan Rakyat Kamis (9/6) Suswono mengaku realisasi anggaran yang diberikan tahun ini belum terserap optimal. Hingga bulan ini, realisasi fisik baru tercapai 32 persen, sedangkan realisasi anggaran baru 11,26 persen. [tempo/dev]

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif