SOLOPOS.COM - Kaesang Pangarep (tengah) saat berada di Pura Mangkunegaran, Solo, Sabtu (21/1/2023). (Ichsan Kholif Rahman)

Solopos.com, SOLO– Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka memberikan restu kepada adiknya Kaesang Pangarep untuk maju pilkada. Kaesang harus sowan Ketua DPC PDIP Kota Solo, F.X. Hadi Rudyatmo apabila ingin berkompetisi Pilkada Kota Solo.

“Ya intinya saya mendoakan terbaik untuk Kaesang. Nanti penilaian warga seperti apa silakan. Sekali lagi, Kaesang sudah pernah saya kasih tugas dan berjalan dengan baik, Persis Solo  itu contohnya. Itu portofolio Kaesang,” kata Gibran ditemui wartawan di Kelurahan/ Kecamatan Jebres, Solo, Rabu (25/1/2023).

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Gibran memberikan saran kepada Kaesang memulai karier politik dari level bawah, tidak langsung Presiden. Gibran tidak tahu Kaesang ingin berkompetisi daerah mana. Gibran menyarankan wartawan bertanya langsung kepada Kaesang.

Ditanya apakah ada rencana Kaesang meneruskan Gibran menjadi Wali Kota Solo, Gibran mengatakan Kaesang sowan Ketua DPC PDIP Kota Solo F.X. Hadi Rudyatmo dulu apabila mengikuti Pilkada Solo.

Gibran mengatakan tidak akan membantu mempertemukan Kaesang dengan Rudy. “Wis sunat iso mangkat dhewe,” jelas dia.

Gibran mengatakan tidak tahu partai politik mana yang bakal menjadi kendaraan politik Kaesang. Saran partai politik dari Gibran untuk Kaesang tergantung kota mana yang ingin diikuti adiknya itu.

“Beda partai boleh, sama partai boleh, independen boleh,” ujarnya.

Gibran menjelaskan tidak takut dengan pandangan dinasti politik ketika Kaesang terjun ke politik. Semua orang bisa ikut berkompetisi dengan peluang bisa menang dan bisa kalah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya