SOLOPOS.COM - Tebing Gunung Lawu. (Istimewa/Tim SAR Karanganyar)

Solopos.com, KARANGANYAR – Pemkab Karanganyar segera melanjutkan proyek anak tangga Gunung Lawu di jalur pendakian Cemoro Kandang pada 2020. Selain anak tangga, jalur pendakian juga akan dilengkapi rambu petunjuk arah dan penerangan untuk mengantisipasi potensi pendaki yang tersesat.

Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disparpora) Karanganyar, Titis Sri Jawoto, menjelaskan, anak tangga Gunung Lawu hanya tinggal menunggu dieksekusi. Meskipun begitu, jumlah anak tangga yang dibangun tidak terlalu banyak.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Nentinya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karanganyar memfokuskan penataan untuk merapikan jalur pendakian Gunung Lawu di Cemoro Kandang yang sudah ada.

Wuzzz… Solo-Klaten Naik KA Bandara Cuma Sejam

“DED [Detail Engineering Design]-nya sudah jadi tinggal nanti pelaksanaan. Saya kira nanti tangganya cukup sedikit saja tidak usah banyak. Yang lebih banyak nanti lebih ke merapikan jalan saja. Biar nanti orang-orang bisa membedakan mana yang jalan air dan mana yang jalan orang,” beber dia kepada Solopos.com belum lama ini.

Titis Sri Jawoto menyampaikan, jalur pendakian Gunung Lawu di Cemoro Kandang bukan hanya ditata merujuk pada jalur pendakian di Cemoro Sewu. Nantinya, di jalur tersebut juga akan dilengkapi rambu petunjuk arah dan juga penerangan di beberapa lokasi tertentu.

Penataan jalur pendakian Gunung Lawu di Cemoro Kandang diharapkan membantu pendaki. Sehingga, tidak ada lagi pendaki yang tersesat bila mendaki Gunung Lawu.

Perjalanan Transgender Lucinta Luna: Berperilaku Seperti Perempuan Sejak 5 Tahun

“Kami nanti mungkin akan merujuk penataannya seperti Cemoro Sewu untuk jalurnya. Pastinya juga akan kami berikan rambu petunjuk dan penerangan. Itu berkaca dengan peristiwa yang lalu ketika ada pendaki yang tersesat dan hilang. Ini upaya agar nanti tidak ada jalan yang menyesatkan pendaki,” imbuh dia.

Titis Sri Jawoto juga menegaskan proyek anak tangga Gunung Lawu tidak akan membuka jalur baru, melainkan hanya merapikan jalur lama di Cemoro Kandang.

Tak Punya Riwayat Sakit, Ayah Yusuf Mansur Meninggal Dunia

“Kami tidak akan membuat jalur baru karena nanti harus izin kementerian dulu. Jadi kami pakai jalur yang lama saja dan merapikannya,” ucap dia.

Sebelumnya, Disparpora Karanganyar telah merampungkan DED rencana pembangunan tangga Gunung Lawu yang ditarget mulai Agustus 2020. Anak tangga sepanjang tujuh kilometer tersebut diharapkan bisa mengakomodasi masyarakat umum untuk menikmati keindahan Gunung Lawu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya