SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, JAKARTA — Amnesty International Indonesia telah menyerahkan beberapa video dan hasil investigasi mereka atas dugaan kekerasan yang dilakukan aparat kepolisian pada aksi 21-22 Mei 2019 di Jakarta, ke Ombudsman RI (ORI).

Manajer Riset Amnesty International Indonesia Papang Hidayat mengatakan hasil investigasi yang diberikan lembaganya sama dengan konten yang mereka bawa saat menyambangi Mabes Polri dan Kantor Komnas HAM, Senin (8/7/2019). Mereka menyerahkan hasil investigasi ke ORI karena lembaga itu dianggap akan melakukan kajian-kajian terkait aksi 21-22 Mei 2019.

Promosi Kredit BRI Tembus Rp1.308,65 Triliun, Mayoritas untuk UMKM

“Kenapa kami ke Ombudsman? karena Ombudsman juga punya mandat sebagai lembaga pengawas, pemantau, perilaku aparat negara dalam hal ini kepolisian,” kata Papang di Kantor ORI, Rabu (10/7/2019).

Sejumlah video yang diserahkan Amnesty International Indonesia memuat rekaman seputar dugaan penyiksaan yang dilakukan aparat kepolisian saat aksi 21-22 Mei. Video yang mereka serahkan diambil dari sejumlah lokasi kerusuhan.

Amnesty juga mengaku telah melakukan investigasi lapangan untuk insiden di Kelurahan Kampung Bali, Tanah Abang. Papang menyebut ada setidaknya 5 korban penyiksaan yang dilakukan aparat kepolisian.

“Itu kami laporkan juga ke Polda Metro Jaya. Mereka mengatakan akan melakukan mekanisme disiplin internal terhadap beberapa anggota Brimob, sekitar 10, yang berasal dari NTT dan menurut mereka sudah dijatuhi hukuman kurungan 21 hari untuk kasus di Kampung Bali,” tuturnya.

Video yang dimiliki Amnesty disebut Papang diperoleh lembaganya dari media sosial dan beberapa orang di lapangan. Ada juga wartawan yang menyerahkan video ke lembaga itu.

Papang mengaku bahwa lembaganya menerima sekitar 20 video yang berisi dugaan perlakuan kasar aparat kepolisian. Dari puluhan video itu, baru 6 hingga 9 video yang sudah diverifikasi.

Polri berjanji akan membuka hasil investigasi kerusuhan yang terjadi pada 21-22 Mei, pekan ini. Namun, Polisi belum mengungkap siapa dalang kerusuhan yang memprotes pengumuman hasil penghitungan suara Pemilu 2019 itu.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Mabes Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo mengatakan tim baru akan mengungkap korban, jenis senjata beserta alurnya. Terakhir yang juga akan dibuka adalah rencana membuat kerusuhan.

“Hari ini akan kami rapatkan secara konkret dan pekan depan akan disampaikan hasil investigasinya. Nantinya akan disampaikan lapis kedua dan ketiga yang menginstruksikan kerusuhan,” kata Dedi di Taman Makam Pahlawan pada Kamis (4/7), pekan lalu.

Polisi juga mendalami jejak digital percakapan mengenai rencana kerusuhan dan pertemuan dari para konseptor. Bahkan, polisi telah melakukan pemeriksaan terhadap saksi yang menyaksikan langsung peristiwa tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya