SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], Laga Indonesia melawan Malaysia dalam penyisihan Grup A cabang sepak bola di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Kamis (17/11) akan dijaga sekitar 2.400 personel keamanan. Menurut Biro Operasional Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Agung Budi Maryoto, pertandingan sepak bola antara Indonesia melawan Malaysia akan digelar malam nanti pukul 19.00 WIB. Agung mengatakan petugas keamanan berasal dari Mabes Polri, Polda Metro Jaya, Polres setempat, TNI, kesehatan, pemadam kebakaran, dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP). Agung menambahkan petugas akan melakukan sterilisasi dan penggeledahan terhadap barang bawaan suporter tim sepakbola di sekitar lokasi pertandingan.

Panitia Pelaksana memprediksi jumlah penonton mencapai 100.000 ribu orang. Sementara kapasitas stadion hanya sebanyak 80.000 orang. Panitia pun menyiapkan layar besar untuk penonton yang tidak mendapatkan tiket. [MIOL/rda]

Promosi Kanker Bukan (Selalu) Lonceng Kematian

Ekspedisi Mudik 2024
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya