SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JAKARTA– Alleira, label pakaian batik komtemporer, berhasil memperkenalkan busana batik modern di kancah internasional. Dengan dukungan dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata DKI, Alleira mempersembahkan koleksinya, Pop Art, di Berlin, Jerman.

Ade Kartika, Vice Director Alleira Batik, mengatakan pihaknya baru dalam tahap memperkenalkan batik, khususnya Alleira, kepada orang-orang di Jerman. “Kami belum berencana untuk membuka butik di Eropa, tapi kita memperkenalkan batik, khususnya Alleira Batik di Jerman,” kata Ade kepada Kabar24, Selasa siang (11/12/2012).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ade mengatakan banyak tamu yang kagum karena desain dan motif batik dari Alleira berbeda dengan batik yang selama ini mereka ketahui.
Batik yang sudah dipasarkan sejak 2005 itu mengambil inspirasi dari sosok wanita elegan . Alleira menghadirkan koleksi batik yang mewah dan cocok dikenakan di dalam setiap kesempatan, khususnya bagi wanita di kota kota besar yang ingin tampil etnik namun tetap terlihat modern.

Ekspedisi Mudik 2024

Batik itu selalu tampil dengan perpaduan gradasi warna yang khas dengan teknik cap dan tulis yang handal pada materi bahan berkualitas sehingga dipercaya mampu bersaing di pasar internasional.

Keikutsertaan Alleira memperagakan koleksinya di Berlin itu untuk turut serta berkontribusi pada hubungan kerjasama bilateral antara Indonesia dan German. Pihaknya mengadakan dua kali peragaan busana di tempat yang berbeda yaitu di Alexa Mall dan Universität der Künste (UDK), belum lama ini.

Busana yang diperagakan dirancang dengan potongan yang tak biasa, casual-chic yang bergaya etnik modern ketimuran. Tema pop art yang diangkat berkesan tegas namun tetap feminin dengan pilihan warna yang menarik dan variatif.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya