SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

BIRMINGHAM — Di atas kertas, Simon Santoso semestinya bisa melewati partai babak pertama All England 2012 dengan mudah. Tetapi tunggal putra Indonesia dengan peringkat BWF terbaik itu tak mau meremehkan lawan.

Ekspedisi Mudik 2024

Di babak pertama yang dihelat hari ini, Rabu (7/3/2012), Simon yang menghuni peringkat 11 akan berhadapan dengan pebulutangkis Denmark, Hans-Kristian Vittinghus.

Dalam peringkat BWF per 1 Maret ini, Vittinghus menempati peringkat 18. Sementara di negaranya, Denmark, ia menjadi tunggal putra terbaik ketiga di belakang Peter Hoeg Gade (peringkat 4) dan Jan O Jorgensen (peringkat 14).

Akan tetapi, Simon tak terlalu memedulikan peringkat tersebut. Apalagi ia belum mengenali kekuatan lawan karena belum pernah berhadapan. “Dilihat dari permainannya, Vittinghus merupakan pemain yang ulet dan tak mudah dikalahkan,” kata Simon seperti dilansir situs resmi PBSI.

“Saya harus kerja keras dan bermain lebih sabar jika ingin mengalahkan dia,” lanjut pebulutangkis yang baru saja menjadi runner-up Jerman Terbuka GP Gold 2012 itu.

Di partai tunggal putra lain, Taufik Hidayat (peringkat 12) akan mengadapi pemain asal Guatemala, Kevin Cordon. Kewaspadaan serupa mesti diusung Taufik mengingat di Kejuaraan Dunia 2011 lalu Cordon sempat bikin kejutan dengan menundukkan pemain asal China, Chen Long.

Sementara itu Dionysius Hayom Rumbaka akan menghadapi peringkat 10 dunia asal China, Du Pengyu. Laga tak kalah sengit menanti Tommy Sugiarto yang langsung dihadapkan dengan Chen Long, pebulutangkis China peringkat 3 dunia.

“Kalau peringkat kita di bawah memang kemungkinan besar akan bertemu dengan pemain unggulan di babak awal. Jadi dihadapi saja. Saya belum pernah bertemu Chen Long, yang penting buat saya berusaha saja dulu,” kata Tommy. dtc

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya