SOLOPOS.COM - Melanie Subono (Ardiansyah I.K./JIBI/Solopos)

Solopos.com, SOLO — Karya video klip musisi Melanie Subono berjudul Hey Wanita sempat ditolak penayangannya di sejumlah stasiun televisi pada 2009 lalu. Alasannya, video klip tersebut memuat gambar Suciwati (istri aktivis hak asasi manusia, Munir), dan Marsinah (pejuang buruh yang dibunuh pada 1993 silam).

Nyatanya langkah pemberedelan karya musik tersebut tak membuat perempuan yang kini intens terlibat di LSM Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Walhi, Profauna, dan Kontras ini kapok. Melanie terus bersuara untuk memprotes ketidakadilan lewat jalur musik yang ia tekuni. “Gue sebenernya masih gatal nyebutnya [pemberedelan video klip Hey Wanita]. Tapi gue pribadi masih ingin berkarya. Kali ini bakal makin pedas,” kata Melanie, saat menyambangi Kampus Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) Pabelan, Kartasura, Sukoharjo, belum lama ini.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Perempuan kelahiran Hamburg, Jerman, 20 Oktober 1976 ini mengungkapkan karya terbarunya nanti diberi judul Berakhir dan Selesai. Mini album teranyarnya tersebut memuat lima lagu yang mengisahkan kasus yang tidak pernah “terselesaikan” di Indonesia.

Ekspedisi Mudik 2024

“Banyak yang mengira album baru ini bakal jadi proyek terakhir gue di musik. Padahal lagu-lagu di situ berisi pesan buat Bapak dan Ibu [pemimpin Indonesia mendatang] biar cepat diselesaikan. Ada cerita soal pahlawan, orang hilang,” ungkapnya.

Melanie membeberkan salah satu lagu di album teranyarnya turut menggandeng putra aktivis Wiji Thukul, Fajar Merah. Lagu berjudul Sajak Suara tersebut, imbuhnya, memakan waktu penggarapan hingga lima bulan. “Prosesnya sama Fajar sendiri cukup lama. Hampir lima bulan. Di lagu itu gue bakal duet sama Fajar,” bebernya.

Menurut sulung dari tiga bersaudara pasangan promotor Adrie Subono dan mantan model Chrisye ini dirinya bakal merilis album teranyarnya bertepatan pada hari ulang tahunnya ke-38 mendatang. “Kelar single kelima, albumnya akan kami pestain di Jakarta pas gue ulang tahun 20 Oktober nanti,” pungkasnya.

Selain menyelesaikan penggarapan album pribadinya, Melanie juga baru saja terlibat dalam penggarapan album terbaru musisi reggae Tony Q. Melanie berduet dengan Tony Q untuk membawakan lagu yang mengisahkan romansa Tony Q. bersama istrinya berjudul Saat Waktu Memihak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya