SOLOPOS.COM - Lee Jong Suk. (Bisnis-Dok.)

Solopos.com, JAKARTA — Bertepatan dengan perayaan ulang tahun ke-31 dalam masa wajib militer, aktor Lee Jong-suk, salah satu aktor termahal di Korea Selatan terungkap punya usaha restoran. Lee Jong-suk adalah pemeran utama drama Korea, Pinocchio atau While You Were Sleeping, yang terbilang kondang dan sukses meraih hati pemirsa.

Dalam drama Pinocchio, Lee Jong-suk berperan sebagai Ki Ha Myung, seorang jurnalis TV yang baru masuk sebagai kru pemberitaan di stasiun televisi. Sementara di drama While You Were Sleeping, dia berperan sebagai jaksa penuntut bernama Jeong Jae-chan.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Lee Jong-suk sebenarnya sudah memulai karir sebagai entertainer sejak 2005. Dia adalah seorang model muda yang berpartisipasi dalam Seoul Fashion Week. Pria kelahiran 14 September 1989 ini lalu menjadi pemeran figuran pada film layar lebar Sympathy. Dia pun pernah menjadi trainee di agensi hiburan SM Entertainment. Karena itulah tak mengherankan jka dia punya pertemanan yang baik dengan Yoona dan Hyoyeon SNSD.

Dibela 10X Entertaiment, Netizen Ragukan Kim Woo-Jin

Dia lalu memulai main dalam beberapa drama, misalnya Princess Prosecutor sebagai pendukung aktris utama. Dia lalu berperan dalam drama Secret Garden sebagai musisi jenius muda bernama Han Tae Sun.

Dia lalu menjadi saudara laki-laki Krystal Jung dalam drama komedi High Tick. Karakter kocak yang diperankan Lee Jong-suk sukses membuatnya merebut banyak hati penonton. Dia lalu memulai peran utama saat menjadi mahasiswa dalam drama My Prettiest Moment pada 2012.

Dia memulai debut lewat drama School 2013 (2012) sebagai Kim Woo-bin, I Can Hear Your Voice (2013) sebagai Park Soo-ha seseorang yang punya kemampuan membaca pikiran, Doctor Stranger (2014) sebagai ahli bedah dan pengungsi Korea Utara yang membelot ke Korea Selatan.

Pelan-Pelan Saja Bicara Biar Partikel Corona Tak Tersebar!

Drama Pinocchio pun berhasil menyabet pendapatan sekitar 6,2 miliar Won atau setara US$5,62 juta untuk hak siar dalam satu tahun. Tak heran melalui peran dalam Pinocchio dan Doctor Stranger ini, dia mendapatkan penghargaan akting sebagai Male Top Excellence Award di Korea Drama Awards Ke-8.

Dulang Kesuksesan

Dia pun menjadi aktor termuda yang memenangkan aktor terbaik di Grimae Awards ke-27 yang dipilih oleh para sinematografer televisi.

Sejak penampilannya pada drama Pinocchio (2014) dia terus mendulang banyak kesuksesan. Sebut saja di antaranya, W (2016), While You Were Sleeping (2017), The Hymn of Death (2018), dan Romance is a Bonus Book (2019).

Kejutan! Kim Han-bin Ikon Kini Direktur Eksekuif IOK Company

Kini, Lee Jong-suk masuk salah satu aktor termahal di Korea Selatan. Pria yang dikenal punya tinggi badan 186 cm ini juga telah mengunggah 10 tahun perayan debut dalam dunia hiburan Korsel melalui akun Instagramnya. Selain aktif sebagai aktor, alumnus Universitas Konkuk ini ternyata punya usaha kafe atau restoran bernama 89 Mansion.

Kafe ini menghadirkan menu makanan western seperti pizza dan pasta. Jika dibandingkan dengan kafe lain, kafe milik Lee Jong-suk ini cukup besar karena terdiri atas dua lantai. Kafe ini terletak di 25 Apgujeong-2o 4-gil, Sinsa-dong, Gangnam-gu, Seoul, Korea Selatan. Restoran ini dibuka mulai 11.00 sampai 22.00 KST.

Lee Jong Suk dijadwalkan akan segera selesai dari masa wajib militer pada 2021 mendatang. Dia telah memulai masa wajib militer sejak 2019, tepat seusai debut film terakhirnya Romance is a Bonus Book.

Silakan KLIK dan LIKE untuk lebih banyak berita Solopos

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya