SOLOPOS.COM - Sambaran Petir yang terpantau di Pos Babadan Magelang (Twitter @BPPTKG)

Solopos.com, SOLO–Hujan deras disertai angin kencang dan sambaran petir Selasa (1/4/2014) petang tadi tak hanya terjadi di wilayah Soloraya.

Sambaran Petir yang terpantau di Pos Babadan Magelang (Twitter @BPPTKG)

Sambaran Petir yang terpantau di Pos Babadan Magelang (Twitter @BPPTKG)

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Hujan disertai dengan sambaran petir berkali-kali juga terjadi di wilayah Jawa Tengah lainnya. Termasuk hujan deras, angin kencang dan sambaran petir di kawasan lereng Gunung Merapi.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Solopos.com, warga di beberapa kawasan di Soloraya khususnya di Boyolali mendengar suara gemuruh. Semula sejumlah warga menduga suara gemuruh tersebut berasal dari Merapi. Dugaan ini mengemuka mengingat pekan lalu, MErapi mengeluarkan letusan freatiknya.

Kekhawatiran tersebut ditepis oleh Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG). Lewat lini jejaring sosial Twitter, akun Twitter @BPPTKG berkicau mengenai update perkembangan terkini kondisi Gunung Merapi menit demi menit.

Bahkan akun Twitter ini mengunggah beberapa foto-foto penampakan sambaran petir di lereng Merapi. Alhasil foto-foto tersebut diretweet oleh akun lainnya. Setidaknya setiap foto sudah ada puluhan retweet.

Berikut kicauan @BPPTKG :

“Petir malam ini dr Pos PGM Babadan, petir bukan dr aktivitas vulkanik #Merapi. Status normal pic.twitter.com/6Y70Ijm3jo”

“Petir malam ini dr Pos PGM Babadan diabadikan oleh Bung Heru pic.twitter.com/cbi7WJEnJ1″

Sambaran Petir yang terpantau di Pos Jrakah Selo Boyolali (Twitter @BPPTKG)

Sambaran Petir yang terpantau di Pos Jrakah Selo Boyolali (Twitter @BPPTKG)

“Seputar pos PGM Selo mulai gerimis 20.50 sampai saat ini, jml curah blm tercatat”

” PGM Jrakah visual petir di lereng timur #Merapi malam ini pic.twitter.com/Bm2hrRocS5″

“PGM Jrakah saat ini kecepatan angin 34 km/jam bertiup dr timur ke barat”

“PGM Babadan saat ini kecepatan angin 30 km/jam bertiup dr timur ke barat”

“Kaliworo #Merapi #Klaten terjadi gerimis 20.15 – 20.38=1,2 mm, saat ini msh berlangsung”

“PGM Kaliurang malam ini Suhu 23.7•C, kelembanan 78%RH, kec.angin 7.2 km/h,tek udara 688.7 mmhg, di pos PGM blm tjd hujan”

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya