SOLOPOS.COM - Seohyun SNSD dalam balutan kostum The Moon That Embraces The Sun (Allkpop.com)

Solopos.com, SOLO – Personel girl band Girls’ Generation atau So Nyeo Shi Dae (SNSD) Seohyun mengaku lega dan senang mampu menyelesaikan teater musikal pertamanya dengan lancar. Ungkapan rasa gembira yang ia rasakan bahkan ia ungkapkan melalui akun jejaring sosial Twitter miliknya.

Dilansir Allkpop, Rabu (22/1/2014), maknae atau personel termuda dalam grup gerak dan lagu kondang Korea Selatan itu mengungkapkan rasa bangganya ketika bersanding dengan aktor-aktor luar biasa yang turut membintangi teater musikal The Moon That Embraces The Sun. Bagi Seohyun, hal ini merupakan suatu kehormatan mengingat dirinya memang masih tergolong pemula di dunia seni peran.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

“Aku berhasil menyelesaikan pertunjukan musik pertama saya The Moon That Embraces The Sun. Saya sangat senang karena saya melakukannya dengan aktor-aktor yang luar biasa. Sebagai aktris musikal pemula, saya akan bekerja lebih keras untuk kemajuan di masa depan. Saya berharap banyak Anda datang untuk menonton kelanjutan pertunjukan yang tersisa,” ungkap Seohyun melalui akun Twitternya @sjhsjh0628.

Melalui konferensi pers sebelumnya, Seohyun mengatakan ikut terlibat dalam sebuah seni peran di teater musikal merupakan salah satu impian terbesarnya. Oleh karena itulah sebelum tampil ia telah melakukan segala persiapan secara maksimal.

The Moon That Embraces The Sun adalah teater musikal pertama saya. Saya telah mempersiapkannya karena saya menyadari berada dalam sebuah produksi musikal dengan kru yang hebat dan aktor yang luar biasa… Saya selalu menyukai musikal. Itu mimpi saya dan menjadi kenyataan melalui The Moon That Embraces The Sun,” kata Seohyun kala itu.

Teater musikal yang juga dibintangi personel boy band  kondang Korea Selatan, Kyuhyun Super Junior tersebut diselenggarakan hingga tanggal 23 Februari 2014 di Art Center Theater CJ Towol, Seoul, Korea Selatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya