SOLOPOS.COM - Laga lanjutan grup D antara Kroasia vs Republik Ceko di Stade Geoffroy-Guichard, Saint-Étienne, Prancis, Sabtu (18/6/16) dinihari WIB, sempat diwarnai insiden pelemparan flare dari bangku penonton. (JIBI/Reuters/Max Rossi)

Insiden “panas” mewarnai laga Kroasia kontra Republik Ceko.

Solopos.com, SAINT-ETTIENE – Pertandingan lanjutan grup D antara Kroasia kontra Republik Ceko diwarnai insiden panas. Jelang akhir laga, suporter Kroasia sempat membuat rusuh.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sebuah flare terlihat dilempar ke arah lapangan dari kubu suporter Kroasia. Akibat dari insiden tersebut, pertandingan sempat dihentikan selama lima menit.

Seperti dilansir dari BBC, Sabtu (18/6/2016), seorang penjaga keamanan terkena lemparan flare tersebut. Celana penjaga keamanan tersebut tampak terkena percikan.

Akibat dari insiden tersebut, Kroasia berpeluang mendapat sanksi dari UEFA. Tim asuhan Ante Cacic itu dapat terkena sanksi akibat tindakan kasar yang disebabkan oleh suporternya.

Saat kejadian tersebut, Kroasia sedang unggul atas Ceko 2-1. Namun sayang, posisi tersebut tidak bertahan lama. Pada menit 93, pemain Ceko, Milan Skoda berhasil menyumbangkan satu angka melalui tendangan penalti. Pertandingan tersebut pun berakhir dengan kedudukan 2-2.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya