SOLOPOS.COM - Peluncuran 4G LTE di Yogyakarta (Detik)

Akses Internet cepat 4G LTE Telkomsel di Yogyakarta tembus 75 Mbps.

Solopos.com, JOGJA — Layanan Akses Internet Telkomsel 4G long term evolution (LTE) di Yogyakarta beroperasi di frekuensi 1.800 MHz menggunakan pita selebar 10 MHz. Kecepatan Internet yang ditawarkan bisa mencapai 75 Mbps.

Promosi Santri Tewas Bukan Sepele, Negara Belum Hadir di Pesantren

Sebagaimana dilansir Okezone, Sabtu (14/11/2015), kecepatan akses Internet 4G LTE diharapkan dapat meningkatkan kepuasan pelanggan menggunakan layanan mobile broadband yang cepat dan stabil.

Untuk memberikan pengalaman terbaik kepada pelanggan di Yogyakarta di dalam menikmati layanan mobile broadband, jaringan akses Internet Telkomsel 4G LTE Telkomsel mencakup lokasi-lokasi strategis di kota Yogyakarta termasuk Kampus UGM, UNY, UIN, UPN, UKDW, Malioboro, keraton, bandara, perumahan padat, Cafe, Jalan-jalan Protokol dan pusat-pusat perbelanjaan.

“Hadirnya layanan ini di berbagai lokasi strategis seperti daerah wisata kami harap akan mendukung aktivitas komunikasi para wisatawan yang berkunjung ke Yogyakarta. Layanan data yang cepat ini akan membantu para wisawatan untuk berbagi momen-momen indah mereka melalui media sosial, baik dalam bentuk foto atau video dengan lebih lancar”, tutur Direktur Utama Telkomsel, Ririek Adriansyah.

Dalam memperkenalkan layanan akses Internet Telkomsel 4G LTE yang lengkap dengan kesiapan ekosistemnya seperti ponsel 4G dan berbagai aplikasi, pada peluncuran ini Telkomsel juga mengadakan pameran 4G di Jogja Tronic lantai UG, Ambarukmo Plaza lantai LG dan GraPARI Sudirman.

Pelanggan di Yogyakarta saat ini sudah dapat menukarkan simcard mereka dengan uSIM, atau mendapatkan kartu perdana 4G Simpati dan kartu HALO di pusat layanan pelanggan Telkomsel (GraPARI) yang terletak di di GraPARI Sudirman, GraPARI Godean, GraPARI JCM, GraPARI Lowano dan Loop Station Jogja.

Untuk memberikan customer experience terbaik dalam menikmati mobile broadband, Telkomsel berkomitmen menjaga keunggulannya layanan 4G LTE yang tercepat, terluas, simple, dengan komunitas terbesar dan beragam konten dan aplikasi berkualitas.

Sementara itu dikutip dari Detik, Sabtu, menurut Direktur Sales Telkomsel, Mashud Kamid, pihaknya mencanangkan target 8 juta pelanggan di Indonesia dalam menggunakan layanan akses Internet 4G LTE miliknya tahun depan. Meningkat dari target 2 juta di tahun 2015 ini.

Mashud juga menyatakan pihaknya akan memperluas layanan akses Internet 4G ke berbagai kota lainnya di Indonesia. “Akan ada 4 kota lagi di tahun 2015 ini yaitu Balikpapan, Banjarmasin, Pekanbaru dan terakhir di Malang. Lalu sampai akhir 2016 minimal bisa sampai ke 30 kota, ” papar Mashud.

Untuk tahap awal, area yang akan disasar Telkomsel kebanyakan masih ibu kota provinsi. Saat ini sudah ada sepuluh kota yang terlayani 4G Telkomsel yaitu Jakarta, Bali, Bandung, Medan, Surabaya, Makassar, Lombok, Manado, Batam dan terakhir Yogyakarta.

Di Yogyakarta, Mashud menyatakan saat ini akses Internet 4G Telkomsel telah menjangkau sekitar 50% populasi kota. Tahun depan ditargetkan bisa mencakup sampai 90% populasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya