SOLOPOS.COM - Kaesang Pangarep (Instagram/@kaesangp)

Solopos.com, JAKARTA - Putra Presiden Joko Widodo, Kaesang Pengarep baru-baru ini menghebohkan media sosial. Setelah mendapat pertanyaan nyeleneh dari netizen mengenai pekerjaan sang ayah di KTP, pria pemilik bisnis Sang Pisang ini akhirnya memberikan jawaban.

Kabar Baik! 10 Pasien Covid-19 di Klaten Sembuh, Termasuk Batita Asal Tulung

Promosi Kisah Agen Mitra UMi di Karawang: Penghasilan Bertambah dan Bantu Ekonomi Warga

Momen langka baru saja terjadi. Kaesang Pangarep tiba-tiba membocorkan isi SIM milik Presiden Joko Widodo di akun twitter pribadinya.

Ekspedisi Mudik 2024

Kejadian ini bermula dari cuitan iseng seorang netizen yang melontarkan sebuah pertanyaan kepada putra bungsu Presiden Jokowi tersebut. "Mas Kaesang pernah ga ngerasain nemu duit 50 ribu di dalam tas?," tanya akun @alsingh12.

Melihat pertanyaan itu, putra bungsu Jokowi ini secara spontan memberikan sebuah pernyataan yang mengejutkan sekaligus menggelitik. Kaesang mengaku belum pernah menemukan uang kaget di tas miliknya, tetapi pernah di dompet sang ayahanda tercinta.

Ada Ujaran Kebencian Ibu Jokowi Meninggal, Respons Kaesang Dipuji

Tak Mau Kalah Dari Kaesang, Intip Yuk Gaya Sporty Gibran Saat Blusukan di Solo

Di akun Twitternya, Kaesang mengunggah sebagian foto SIM sang ayah, Presiden Joko Widodo untuk menjawab pertanyaan warganet.

Ia menjawab keingintahuan warganet dengan menuliskan “Buat yang penasaran” yang dimaksudkan untuk siapapun yang ingin tahu bagaimana pekerjaan sang presiden jika tertulis di KTP.

Twit Lucu

Bukan netizen namanya jika tidak penasaran dengan kehidupan publik figur, terlebih Presiden RI.

Kaesang: Saya Enggak Mau Pakai Uang Bapak untuk Pacaran

Setelah mendapat jawaban, mereka menyerbu akun Twitter Kaesang dengan berbagai pertanyaan lain yang unik dan nyeleneh.

Tak puas dengan nama pekerjaan Presiden Jokowi di KTP, salah satu warganet meminta Kaesang untuk menunjukkan bagaimana pekerjaan ibu Iriana di KTP. Warganet penasaran apakah ditulis sebagai Ibu Negara atau sekedar Ibu Rumah Tangga.

Punten Mas Kaesang, terima kasih informasinya untuk Bapak Jokowi. Lalu bagaimana dengan Ibu Ariana? Apakah jabatannya di KTP tertulis sebagai Istri Presiden atau Ibu Rumah Tangga? Nuhun,” tulis pemilik akun @neugrand.

Mimbar Virtual Politik Dinasti Bahas Gibran & Bobby di Pilkada: Ditunggu Pembuktiannya!

Pertanyaan-pertanyaan netizen semakin kocak dan nyeleneh. Namun, Kaesang tetap rajin menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut untuk memuaskan keingintahuan mereka mengenai kehidupan keluarga orang nomor satu di Indonesia.

Ada salah satu netizen yang menyamakan persepsi kehidupan masyarakat dengan di istana negara. Seperti halnya yang menanyakan apakah presiden Joko Widodo hobi menyemprot burung di pagi hari. Namun ternyata bukan pak Jokowi melainkan sang istri, Iriana Joko Widodo yang hobi memandikan burung di pagi hari.

Yang suka semprot-semprot burung itu ibu,” jelas Kaesang seraya menambahkan foto koleksi burung peliharaan ibu Iriana.

Tak Pakai Masker di Semarang, Ini Sanksi yang bakal Diterima

Meski sudah beranjak dewasa, ternyata Kaesang juga kerap kena marah sang ibu. Pria lulusan salah satu universitas di Singapura ini menjawab bahwa Ia kerap dimarahi ibu Iriana karena tidak membantu memasak.

Ibu sering begini apalagi waktu puasa. Tapi yang disalahin aku karena gak bantuin,” tulisnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya