SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta – Instagram kembali memperluas keberadaaannya di versi dekstop. Setelah sebelumnya merilis Web Profile, penyegaran berarti kembali diumumkan layanan foto yang dimiliki Facebook itu.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Sekarang, untuk melihat photo feed di Instagram, penggguna tak lagi harus melakukannya via ponsel atau layanan lain semacam webstagram, dan lain-lain.

Dengan Instagram feed, user bisa menelusuri foto-foto teman-temannya langsung dari situs utama Instagram di desktop. Pengguna juga akan diberikan notifikasi saat ada foto baru yang diposting.

Sebelumnya di Web Profile, user hanya bisa melihat halaman berformat galeri akun Instagram seseorang. Membubuhkan like ataupun comment juga bisa dilakukan di sini.

Meski sayangnya, untuk proses penguplodan foto melalui desktop agaknya jauh dari rencana Instagram. Sang co-founder Kevin Systrom melalui blog resmi mengatakan bahwa pihaknya belum akan memenuhi harapan user akan hal ini.

“Kami tidak menawarkan kemampuan upload dari web karena Instagram adalah tentang memproduksi foto secara real time. Di lain sisi, Instagram untuk web berfokus untuk membuat pengalaman browsing secara cepat, sederhana dan menyenangkan,” demikian alasan yang disampaikannya seperti dikutip detikINET, Rabu (6/2/2012).

Untuk menikmati perubahan di laman Instagram versi desktop, tinggal buka saja situs utama Instagram dan log-in dari situ.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya