SOLOPOS.COM - Umbul Ngepok Tunggon, di Dukuh Tunggon, Desa Karangpelem, Kecamatan Kedawung, Kabupaten Sragen yang diyakini bisa menyembuhkan penyakit. Foto diambil Rabu (19/10/2022). (Solopos.com/Galih Aprilia Wibowo)

Solopos.com, SRAGEN — Banyak pilihan wisata di Bumi Sukowati selain Museum Sangiran dan Gunung Kemukus. Di Dukuh Tunggon, Desa Karangpelem, Kecamatan Kedawung, Sragen, terdapat wisata air yaitu Umbul Ngepok yang airnya dipercaya bisa menyembuhkan penyakit.

Direktur Badan Usaha Milik Desa (BumDes) Karangpelem, Riyas Prihanto, mengatakan bahwa ide pembangunan Umbul Ngepok diinisiasi oleh kepala desa yang segera purnatugas, yaitu Suwanto. Dia menyebut objek wisata air itu tidak pernah sepi pengunjung, apalagi saat akhir pekan tiba.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Pengunjung tak pernah sepi, tidak hanya dari Sragen, tapi juga Kabupaten Karanganyar. Paling ramai saat weekend,” terang Riyas saat ditemui Solopos.com di rumahnya Kamis (20/10/2022).

Mitos Air Ajaib

Ia menambahkan daya tarik dari Umbul Ngepok Tunggon adalah mitos mata airnya yang diyakini bisa menyembuhkan penyakit. Hal tersebut tak jauh dari Makam Mbah Sedo putri sebagai penghuni pertama di Dukuh Tunggon.

“Banyak orang yang sudah sepuh, waktu pagi sekitar pukul 06.00 WIB datang untuk berendam. Mereka masih mempercayai mitos mata air bisa menyembuhkan penyakit, salah satunya saraf kejepit,” tambah Riyas.

Baca juga : Wuiiih! Mondokan Sragen Bakal Jadi Kota Pejuang

Sesepuh Dukuh Tunggon, Sragen, Citro Suparno, mengatakan bahwa dulu ia sering kali memandikan orang yang datang ke Umbul Ngepok.

“Airnya berbeda dengan daerah lain, segar dan tidak berlumut. Banyak orang yang penyakitnya sembuh setelah mandi di sana [Umbul Ngepok Tunggon],” terang Citro.

Salah satu penjaga loket Umbul Ngepok Tunggon, Yayuk, mengatakan tiket masuk untuk anak dan dewasa sebesar Rp5.000/orang. Ia mengatakan bahwa pengunjung bisa datang setiap hari, namun ketika Senin dan Jumat kolam akan dikuras ketika siang, jadi pengunjung bisa datang waktu pagi pada dua hari tersebut.

Baca juga : Prakiraan Cuaca Sragen Hari Ini 23 Oktober 2022, Hujan Ringan

Umbul Ngepok Tunggon dibuka pukul 06.00 WIB hingga 17.00 WIB. Bagi yang beminat datang, pengunjung bisa mengetik di Google Maps, Umbul Ngepok Tunggon.

Dari Sragen Kota, bisa ditempuh dengan waktu 30 menit, dengan jarak sekitar 20 kilometer. Lokasinya sekitar 500 meter masuk gang dari Jalan Jambangan-Grompol di Desa Karangpelem.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya