SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, JAKARTA -&nbsp;</strong>Musisi senior Achmad Albar akhirnya buka suara terkait <a href="http://entertainment.solopos.com/read/20180830/482/936870/putra-ketiga-achmad-albar-meninggal-di-usia-34-tahun">meninggalnya sang putra</a>, Faldy Albar. Menurut vokalis God Bless tersebut, putra ketiganya itu telah dirawat di Rumah Sakit Abdi Waluyo, sejak 20 Agustus 2018.</p><p>"Jadi dari 20-28 Agustus 2018, Faldy dirawat di kamar biasa. Saat itu, dia baik-baik saja dan masih bisa berkomunikasi. Tapi, pada Selasa malam (28/8/2018), dia merasa sesak napas dan harus dipindahkan ke unit perawatan khusus (ICU)," ujar Achmad Albar saat ditemui di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, dilansir&nbsp;<em>Okezone,</em> Kamis (30/8/2018).</p><p><a href="http://news.solopos.com/read/20180214/496/894693/ini-maksud-fachri-albar-geleng-geleng-lihat-bukti-narkoba">Achmad Albar</a> menyebutkan kalau penyebab meninggalnya Faldy Albar dikarenakan menderita penyakit liver dan maag akut. Namun, ia membantah kalau putra ketiganya merupakan perokok aktif.</p><p>Bahkan, vokalis dari grup band God Bless itu menyebutkan kalau Faldy Albar sudah berhenti merokok sejak 2 sampai 3 tahun terakhir. Kendati sayangnya, ia mengakui kalau kondisi metabolisme dari anaknya memang kurang bagus. "Enggak dulu. Tapi sudah lama enggak. Sudah 2-3 tahun dia sudah berhenti ngerokok,&rdquo; ujarnya.</p><p>&ldquo;Iya dia metabolisme juga memang enggak bagus ya Faldy. Artinya memang sering buang-buang air jadi dia bukan pertama kali dirawat si Faldy,&rdquo; tambahnya.</p><p>Dikarenakan kondisi metabolisme yang kurang bagus, Achmad Albar mengungkapkan kalau Faldy Akbar kerap mengonsumsi obat-obatan. Bahkan dalam satu tahun terakhir, putranya tersebut harus dirawat di rumah sakit sebanyak tiga kali.</p><p>&ldquo;Dan dia sendiri sebetulnya orang yang hobi berobat. Dia tahu obat-obatan segala. Terus dia sakit sedikit selalu minta dibawa [ke rumah sakit],&rdquo; ungkap Achmad Albar.&nbsp;&ldquo;Iya, dari tahun lalu maksudnya. Dari tahun lalu. Jadi dari tahun lalu sudah 3 kali (dirawat),&rdquo; tutup penyanyi berusia 72 tahun tersebut.</p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ekspedisi Mudik 2024
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya