SOLOPOS.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mendengar penjelasan teknis kala menginspeksi pembangunan jalan tol Batang-Semarang, Senin (9/1/2017). (JIBI/Solopos/Antara/Harviyan Perdana Putra)

Agenda Presiden Jokowi di Jateng diturup dengan singgah ke Pondok Pesantren Al Fadlu.

Semarangpos.com, KENDALPresiden Joko Widodo (Jokowi) menutup rangkaian kunjungan kerja di Provinsi Jawa Tengah dengan bersilaturahim ke Pondok Pesantren Al Fadlu wal Fadhilah di Kelurahan Kutoharjo Kabupaten Kendal. Dalam agenda di ponpes itu, Presiden Jokowi bertemu dengan pimpinan ponpes serta sejumlah santri.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Menurut pantauan Kantor Berita Antara di Kendal, Senin (9/1/2017), Jokowi tiba di pesantren pada sekitar pukul 15.30 WIB dengan didampingi oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Pupera) Basuki Hadi Muljono serta Bupati Kendal Mirna Annisa. Pertemuan antara Jokowi dengan pimpinan Ponpes Kyai Haji Dimyati Rois berlangsung tertutup selama sekitar 45 menit.

Seusai pertemuan, Jokowi sempat menyapa masyarakat dan santri yang berkumpul di sekeliling kediaman K.H. Dimyati Rois. Rombongan kepresidenan selanjutnya meninggalkan Kabupaten Kendal dan menuju Bandara Ahmad Yani Kota Semarang untuk bertolak kembali ke Jakarta.

Rombongan kepresidenan diagendakan lepas landas dari Bandara Ahmad Yani pada sekitar pukul 17.00 WIB menumpang pesawat Indonesia Satu. Presiden telah merampungkan rangkaian kunjungan kerja di Provinsi Jawa Tengah dengan berkunjung ke Kabupaten Pekalongan, Kabupaten Batang, dan Kabupaten Kendal.

Beberapa agenda yang telah dilakukan Presiden Jokowi dalam kunjungannya ke Kendal antara lain menyaksikan Pemberian Makanan Tambahan (PMT), meluncurkan Program Keluarga Harapan serta Kartu Indonesia Pintar untuk anak yatim, meninjau pembangunan Tol Batang-Semarang dan bersilaturahim ke sejumlah pondok pesantren. Kepada para santri, Jokowi berpesan untuk mensyiarkan perilaku ahlakul karimah dan menyaring kabar fitnah dan ujaran kebencian yang banyak beredar melalui media sosial.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya